SULAWESI SELATAN – Dalam rangka meningkatkan Inovasi Desa, tim Pengendali Inovasi Desa mengadakan Bursa Inovasi Desa dan pameran UMKM. Kegiatan ini juga dihadiri oleh UKM Cahaya Bunda Desa Sapanang, Kec. Binamu, Kabupaten Jeneponto binaan IZI dan ZIS Lintasarta. Acara tersebut berlangsung di Ruang Pola kantor Bupati Jeneponto pada Rabu, 24 Juli 2019.
Memasuki tahun ke-3 kegiatan ini dilakukan, UKM Cahaya Bunda sudah 2 kali mengikuti kegiatan Bursa Inovasi Desa dan Pameran UMKM yang diadakan TPID. Di tahun ini juga produk sambal olahan UKM Cahaya Bunda masuk daftar Bursa inovasi Desa yang bisa direplikasi oleh Desa lain.
Kegiatan ini juga dihadari oleh Wakil Bupati Jeneponto, H. Ikhsan Iskandar, selain itu turut hadir juga Sekda, Dandim, Wakapolres, Kepala-Kepala Dinas, Kepala Kecamatan, para Kepala Desa, Ketua-Ketua BPD, Pendampingan Desa dan Tokoh masyarakat.
Laporan ketua panitia dalam penyampainya mengatakan, di tahun yang ketiga ini kami mengadakan BID, sudah ada beberapa desa yang mengalami peningkatan dalam berinovasi. Kami berharap pemerintah daerah selalu mendukung kami untuk bersama-sama memajukan desa yang lebih baik,” ungkap Rahman.
Acara ini dibuka langsung oleh Wakil Bupati Jeneponto. Dalam sambutania menyampaikan, bahwa dengan adanya inovasi-inovasi dari desa masyarakat seperti ini, lebih mudah mendapatkan akses yang bermanfaat. “Kami berharap Kepala Desa tetap bekerjasama dengan masyarakat untuk membangun desa sehingga Jeneponto SMART bisa terwujud”.
Pameran UMKM yang ditampilkan di BID kali ini ada beberapa macam, diantaranya sambal, bawang goreng, abon, kue kacang, lukisan, kaligrafi dan lainnya.
Kegiatan ini diakhiri dengan belanja inovasi desa yang telah tersedia di bursa inovasi desa dan penandatangan lembar komitmen setiap kepala Desa untuk membuat inovasi di desa masing-masing. (Rafiuddin/IZI Sulsel/Editor: Fajri)
Leave a Reply