Ibu Wali Kota Bandung, Siti Muntamah, S.AP, turut menyerahkan langsung gerobak usaha kepada penerima manfaat Inisiatif Zakat Indonesia perwakilan Jawa Barat dan PT. Pegadaian.
Penyerahan bantuan usaha yang berlangsung di kecamatan Arcamanik, kota Bandung tersebut merupakan bagian dari aksi gotong royong dengan berzakat yang diusung IZI Jawa Barat melalui program Lapak Berkah.
Siti Muntamah, atau yang biasa dikenal dengan Umi Oded tersebut berpesan kepada penerima manfaat bahwa pertemuan ini merupakan takdir yang telah Allah gariskan, “dan umi pun doakan kepada penerima manfaat semoga berkah, dan jualannya semakin banyak peminatnya.”
Gotong Royong Tumbuhkan Perekonomian
Bantuan usaha yang diinisiasi PT. Pegadaian dan IZI Jawa Barat ini diharapkan dapat memberi stimulus bagi usahawan mikro yang tengah terdampak Covid-19.
Salah satu penerima manfaat gerobak usaha, yaitu Ani Cahyani (38), merupakan penjaja makanan ringan bagi anak-anak yang merasakan beratnya keputusan pemerintah yang mengadakan pendidikan jarak jauh.
Keputusan pemerintah tersebut menjadikan lingkungan sekolah tidak lagi beroperasi. Pedagang kentang krispi, donat, kue basah dan lainnya itu mengalami penyusutan pendapatan.
Warga berdomisili di Jl. Banjirsari RT.03 RW.02, Kelurahan Sukamiskin Kecamatan Arcamanik, itu mendapat wejangan dari Ibu Wali Kota Bandung untuk tetap semangat menjalani usahanya yang telah berlangsung selama 16 tahun.
Untuk membantu pendapatan suaminya, Ani rela bertahun-tahun lamanya berjualan. Dengan adanya bantuan usaha berupa alat berdagang dari PT. Pegadaian dan IZI Jawa Barat, ia menyampaikan rasa terima kasih.
“Terima kasih kepada IZI dan PT. Pegadaian atas pemberian gerobak berkah dan alat usahanya. Semakin sukses dan berjaya buat keduanya. Semakin banyak membantu masyarakat yang kesulitan. Saya juga do’akan bagi donatur IZI agar senantiasa dalam lindungan Allah serta selalu diberikan kesehatan dan diluaskan rezekinya,” ucap Ani.
Leave a Reply