Air mata menggenangi wajah staf pendayagunaan Inisiatif Zakat Indonesia ketika mendatangi kediaman Capil yang berhasil diperbaiki. Hesti, yang ikut rombongan monitoring dan evaluasi (Monev) IZI masih teringat bagaimana rapuhnya rangka bangunan yang berdiri di tengah hutan tersebut.
Rombongan Monev IZI memerlukan waktu lebih dari satu jam lamanya menuju kediaman keluarga Capil di Kampung Bojong Honde, Desa Pabuaran, Kecamatan Sukamakmur, Kabupaten Bogor.
Seperti biasa, kendaraan roda empat yang ditumpangi staf IZI melalui jalanan terjal berbatu-batu. Kontur jalanan juga naik-turun dengan kemiringan tajam. Setelah menemukan tanda jalan khusus, mobil berhenti dan diparkir di pinggir jalan.
Tim Monev IZI kembali berjalan kaki beberapa ratus meter hingga sampai ke lokasi kediaman keluarga Capil. Di sana Hesti beserta rombongan menemukan kediaman mereka yang telah diperbaiki.
Rangka-rangka kayu yang mulai lapuk diganti dengan semen dan batako. Lembar-lembar anyaman bambu yang telah robek berganti dinding yang kokoh. Genteng-genteng yang telah pecah disimpan dengan aman, dan menjadi atap yang melindungi penghuninya dari terpaan hujan.
Melalui bahasa tangan Ibu cari Capil yang tunawicara, Hesti mengerti bahwa hujan tak lagi masuk ke kediaman mereka dari sela-sela genteng yang pecah. Rumah mereka memberi rasa aman dari cuaca yang makin tidak menentu.
“Itu yang bikin saya turut berbahagia (atas renovasi rumah Capil). Saya tidak bisa berkata-kata lagi,” tutur Hesti dengan cucuran air mata.
Kondisi Capil
Capil adalah salah satu penerima manfaat kaki palsu dari IZI. Di usianya yang ke-12 ia harus kehilangan salah satu kakinya akibat digigit ular saat mencari bambu di hutan.
Anak itu kesulitan berkomunikasi dengan ibunya yang tunawicara dan ayahnya yang memiliki masalah kejiwaan. Akibatnya, kaki itu membusuk dan harus diamputasi.
Kondisinya tersebut sempat viral di media sosial dan mendatangkan kepedulian dari berbagai pihak. Gotong royong pun terlaksana antara IZI dengan LAZ dan Rohis Citra Marga, serta Komunitas Bike Adventure.
Renovasi rumah Capil ini juga terlaksana berkat aksi Gotong Royong Berzakat Muliakan Dhuafa yang digagas Inisiatif Zakat Indonesia. Dan, tanpa diperkirakan sebelumnya, Kepala Desa Pabuaran ikut membantu pembiayaannya.
Pada kesempatan monitoring dan evaluasi program dana zakat tersebut, IZI juga membagikan beberapa paket sembako bagi keluarga Capil dan warga sekitar Kampung Bojong Honje. Selain itu, paket Abon Kurban IZI turut disertakan sebagai penutup kegiatan. (ed)
Leave a Reply