“Pesantren punya tanggung jawab untuk menghilangkan kemiskinan tentu bersama dengan elemen lain…,” tegas Wakil Presiden (Wapres) K.H. Ma’ruf Amin pada keterangan persnya usai menghadiri Peringatan Hari Santri Nasional Tahun 2022 dengan tema Santri Berdaya Indonesia Sejahtera di Masjid Raya At Thohir, Jl Moch. Thohir, Depok, Jawa Barat, Senin (31/10/2022).
Pernyataan K.H Ma’ruf Amin di atas menjadi inspirasi IZI dalam menjalankan program Ramadhan 1444 H/2023 M yang tinggal menghitung hari. LAZNAS Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) tahun 2023 ini kembali menggulirkan program Booking Berkah Ramadhan (BBR).
Banyak rangkaian kegiatan yang dilaksanakan pada program BBR IZI tahun ini baik pra atau saat Ramadhan nanti. Tentu dengan sasaran daerah spesifik para penerima manfaat yang sejalan dengan program pemerintah. Salah satunya adalah daerah yang masuk kategori Kemiskinan Ekstrem. Termasuk daerah yang banyak pesantren di dalamnya.
Cianjur, salah satu daerah di Jawa Barat yang termasuk kategori Kemiskinan Ekstrem versi BPS 2022. Secara data daerah ini masuk 5 besar dalam kategori Kemiskinan Ekstrem tersebut. Namun dilansir www.cakrawala.co, yang menjadi unik dari Cianjur selain hal tersebut adalah suatu daerah dengan pondok pesantren terbanyak di wilayah Jawa Barat.
Hal tersebut menjadi salah satu pertimbangan tim BBR IZI memilih wilayah program kali ini. Tim berkunjung ke salah satu Pesantren Tahfiz Entrepreneur di daerah di Cianjur Jawa Barat. Tak lain menjalankan salah satu program BBR IZI yakni Sebar Al Quran.
Pesantren Tahfiz Entrepreneur tersebut memang mengkhususkan santri laki-laki yang menuntut ilmu disana. Anak-anak hingga remaja sehari menjalankan program yang sudah dipersiapkan sebelumnya. Selain berinteraksi dengan Al Quran dengan target hafalan, para santri juga mengikuti program entrepreneurship.
Diantara program entrepreneurship bagi santri adalah berkebun tanaman palawija dan beternak domba. Para santri berasal dari lingkungan sekitar dan luar Cianjur yang tergolong tidak mampu alias dhuafa, bahkan beberapa diantaranya juga yatim.
Alhamdulillah, siang ini tim BBR IZI menyampaikan amanah dari para donatur berupa paket Al Quran kepada para santri. Memang ini bagian dari program Sebar Al Quran yang merupakan rangkaian kegiatan dari program BBR IZI.
Harapannya tak lain agar para santri lebih bersemangat dalam memasuki bulan Ramadhan. Al Quran baru yang diberikan mudah-mudahan dapat menjadi pemicu mereka untuk terus bergelut dan berinteraksi dengan Al Quran. Apalagi Ramadhan adalah bulannya Al Quran.
Tak terbayang, Al Quran dibaca, dilantunkan, dan dihafalkan oleh para santri khususnya saat Ramadhan nanti. Betapa banyak pahala kebaikan yang akan mengalir bagi para donatur.
Gembirakan santri di kala Ramadhan datang, pertanda hati kita juga senang!
Tim BBR PPZ IZI 1444 H
Leave a Reply