Jakarta – Bersama dengan Tokopedia, Inisiatif Zakat Nasional (IZI) menyalurkan bantuan zakat fitrah kepada para dhuafa yang berlokasi di Jakarta Pusat, Senin (27/03/2023).
Pemberian bantuan ini diberikan di rumah salah satu rumah yang kerap dijadikan warga setempat untuk berkumpul bersama.
Sesampainya di lokasi, sejumlah warga dengan raut wajah sumringah yang mayoritas ibu rumah tangga ini berkumpul dan menyambut datangnya perwakilan IZI di lokasi.
Total 30 jumlah paket bantuan yang berisikan sembako untuk memenuhi kebutuhan pokok diberikan kepada warga yang kurang mampu. Rata-rata penerima manfaat berprofesi sebagai buruh cuci dan dhuafa yang telah berusia lanjut.
Usai menerima paket sembako, penerima manfaat mengucap syukur atas paket sembako yang diberikan Tokopedia bersama dengan IZI.
“Alhamdulilah, terima kasih banyak atas bantuannya, kami sangat bersyukur. Bantuan ini bisa membantu memenuhi kebutuhan kami. Terima kasih, semoga Tokopedia dan IZI sukses selalu,” ujar salah satu penerima manfaat.
Selain itu, penyaluran ini juga diberikan ke salah satu warga yang tidak bisa datang langsung ke lokasi lantaran sudah kesulitan untuk berjalan.
Ia pun bersyukur dan berterima kasih atas pemberian paket sembako yang bisa membantunya beserta keluarga dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari.
Firas, Relawan Ramadhan PPZ IZI
Leave a Reply