JAWA TIMUR – Pada hari Selasa tanggal 18 April 2022 IZI (Inisiatif Zakat Indonesia) bersama PT. TPS (Terminal Petikemas Surabaya) melakukan penyaluran melalui adanya program khusus Ramadhan yaitu “Paket Ramadhan” program ini berupa pemberian sembako yang diperlukan untuk kebutuhan sehari-hari yang dapat memenuhi kebutuhan pangan dalam beberapa hari kedepan dan dibagikan kepada janda, jompo dan dhuafa yang terdapat didaerah JATIM.
Ada 100 Paket Ramadhan yang dibagikan kepada dhuafa dan janda. Penerima manfaat merupakan 42 dhuafa di daerah Jl. Kp. Malang Tengah I No.23, Wonorejo, Kec. Tegalsari, Kota SBY, Jawa Timur dan juga 30 dhuafa di daerah Jl. Kalimas Baru I RT 10 RW1 Kel. Tanjung Perak Kec. Pabean dan 28 janda yang terdapat di daerah Jl. Keputih Tegal Timur 1/24 RT 6 RW 8, Sby.
Alhamdulillah, Program berjalan lancar dan para penerima manfaat sangat senang dan bersyukur mendapatkan sembako ramadhan yang dapat mereka manfaatkan untuk memenuhi kebutuhan pangan beberapa hai kedepan, ditengah mahalnya segala kebutuhan pokok saat ini. Terutama saat-saat menjelang lebaran seperti sekarang ini.
“Terimakasih IZI dan PT. TPS semoga semakin banyak rejeki dan dimudahkan segala urusan yang ada. Sembakonya untuk kami sangat bermanfaat, kami sangat senang dan semoga menjadi pahala untuk njenengan semua yang sudah membagi rejekinya dengan kami. Semoga menjadi berkah yang sangat amat banyak dan berkah yang sangat berlimpah ruah.” Ucap ibu Lina selaku salah satu penerima manfaat.
Harapan kami semoga amal jariyah yang diamanatkan kepada kami untuk para penerima manfaat, dapat menjadi tabungan pahala bagi para donatur.
Leave a Reply