Riau – PT Pegadaian Syariah Cabang Soebrantas bersama IZI Riau menyalurkan Bingkisan Guru Ngaji dalam program Semarak Muharram. Sebanyak 50 orang guru mengaji mendapatkan bingkisan berupa sembako yang dilaksanakan di Masjid Al Amin, Jalan Sidodadi, Kel. Perhentian Marpoyan, Kamis (27/07/2023).
Guru mengaji tersebut berasal dari berbagai kecamatan yang ada di Pekanbaru dan dihadiri oleh Manajer PT Pegadaian Cabang Syariah Soebrantas, Mutia Legina, yang langsung menyerahkan bingkisan kepada 50 guru ngaji tersebut.
Dalam sambutannya Ibu Mutia Legina menyampaikan, penyaluran ini berasal dari DKU (Dana Kebajikan Umat) hasil infak dan sedekah para nasabah serta pegawai Pegadaian yang digunakan untuk kegiatan kemasyarakatan salah satunya untuk agenda hari ini.
“Terima kasih kepada IZI yang telah memfasilitasi kegiatan ini sehingga dapat berjalan dengan lancar, semoga bantuan yang diberikan bermanfaat untuk para guru ngaji dan semoga kita dipertemukan di lain kesempatan,” tuturnya.
Dikesempatan yang sama, Perwakilan IZI Riau, Linda Sari mengucapkan terima kasih kepada pihak PT Pegadaian Syariah cabang Soebrantas yang selalu bekerjasama dengan IZI dalam berbagai program sosial.
“Terima kasih kepada PT. Pegadaian Syariah Cabang Soebrantas yang telah mempercayakan IZI sebagai pihak yang menjembatani program ini kepada masyarakat, semoga kedepannya kita tetap bisa berkolaborasi berlomba-lomba dalam kebaikan,” ungkapnya.
Sementara itu, salah satu penerima manfaat, Ustadzah Witria Oktariani selaku Ketua Majelis Taklim Al Amin juga mengucapkan terima kasih kepada donatur.
“Alhamdulillah, Terima kasih kepada Pegadaian Syariah yang memperhatikan para guru ngaji dengan memberikan sembako, semoga Pegadaian Syariah semakin banyak tabungan emasnya, semakin banyak nasabahnya dan semakin maju kedepannya,” harapnya.
Kegiatan ini ditutup dengan agenda foto bersama antara pegawai PT Pegadaian Syariah Cabang Soebrantas dengan para guru ngaji.
Leave a Reply