Jakarta – Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) dan Tokopedia mengadakan Program Belanjakan Anak Sholeh di Mall Graha Cijantung, Jakarta Timur. Kegiatan ini diikuti oleh 5 orang anak mulai dari kelas 2 SD hingga 6 SD yang berasal dari berbagai daerah yakni Jakarta Timur, Bekasi, Depok dan Tangerang Selatan. Peserta belanjakan anak sholeh ini berasal dari keluarga yang kurang mampu dan diantara mereka ada yang merupakan anak yatim. Kegiatan ini dilaksanakan pada Sabtu, (03/02/2024)
Pada kegiatan belanjakan anak sholeh ini IZI dan Tokopedia mengajak anak-anak untuk memiliih sendiri kebutuhan mereka mulai dari sepatu, tas, peralatan sekolah, makanan ringan hingga sembako yang bisa bermanfaat bagi keluarganya dirumah. Para peserta program sangat bersemangat memilih barang yang dibutuhkan.
Fadlan, salah satu peserta yang menerima program belanjakan anak sholeh mengatakan, “Aku seneng banget kak, tadi diajak belanja sepatu, tas terus sekarang diajak beli jajanan. Sepatu aku dirumah udah pada gak muat. Aku juga belum pernah belanja sebanyak ini, biasanya gak dibolehin sama bapak, karena uangnya gak ada”. Tutur Fadlan, sembari memilih jajanan yang disuka.
Dengan program Belanjakan Anak Sholeh ini, IZI dan Tokopedia memberikan pengalaman baru bagi anak-anak yang sebelumnya tidak pernah diajak belanja untuk kebutuhan karena orang tua mereka tidak mampu memberikan hal tersebut. Anak-anak ini bisa dengan bebas memilih sendiri sesuai dengan kebutuhannya masing-masing.
Ulfa, salah satu orang tua yang turut mendampingi anaknya belanja mengucapkan, “Terima kasih banyak IZI dan Tokopedia, sudah ngajak anak saya belanja. Saya bersyukur banget, saya belum bisa beliin tas baru buat anak saya, kasian dia pake tas rusak ke sekolah. Alhamdulillah IZI ajak anak saya belanja tas dan belanja lainnya. Semoga IZI dan Tokopedia semakin maju, bisa ajak anak-anak lainnya belanja kaya gini lagi” Ucap Ulfa.
Leave a Reply