Pada tanggal 3 Oktober 2024, Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) kembali hadir memberikan harapan bagi masyarakat prasejahtera dengan menyalurkan bantuan paket sembako kepada 26 keluarga duafa. Bantuan ini menjadi angin segar di tengah kesulitan ekonomi yang kian menghimpit, terutama bagi mereka yang bekerja sebagai buruh pengupas bawang dengan penghasilan yang sangat kecil, yakni hanya Rp1.000 per kilogram bawang. Selain itu, banyak penerima manfaat lainnya yang berprofesi sebagai buruh serabutan, yang pendapatannya tidak menentu.
Paket sembako ini berisi kebutuhan pokok yang sangat berarti bagi keluarga penerima, yaitu 5 kilogram beras, 1 kilogram gula, 1 kilogram tepung terigu, 1 liter minyak goreng, sarden, dan mie telur. Bantuan ini diharapkan dapat sedikit meringankan beban hidup dan memberikan dukungan dalam memenuhi kebutuhan harian mereka.
Salah satu penerima manfaat, Ibu Ani, yang hidup sendiri dan tanpa perhatian dari keluarga, menyampaikan rasa syukur yang mendalam. “Terima kasih kepada para donatur atas bantuan paket sembakonya kepada saya. Semoga bapak/ibu selalu sehat dan segala usahanya lancar. Senang sekali dapat paket sembako ini, saya hidup sendiri, tidak ada yang memperhatikan. Makasih banyak ya,” ujarnya dengan penuh haru.
Ungkapan serupa juga disampaikan oleh Ibu Imas, yang merasa sangat terbantu dengan bantuan ini. “Saya ucapkan terima kasih kepada para donatur atas bantuannya. Sangat bermanfaat untuk saya dan keluarga. Saya doakan semoga bapak/ibu diberikan umur panjang, kesehatan, banyak rezeki, dan mudah-mudahan rezekinya bermanfaat. Aamiin.”
Melalui program ini, IZI berharap dapat terus memberikan kontribusi nyata dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat prasejahtera. Bantuan sembako ini diharapkan dapat menjadi langkah kecil yang memberikan dampak besar dalam kehidupan sehari-hari mereka yang membutuhkan.
Leave a Reply