LOMBOK UTARA – Bertepatan dengan Hari Ibu, Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) Perwakilan Lombok bersama Rohis Lintasarta adakan Khitanan Massal Gratis di Desa Dangiang, Kecamatan Kayangan, Kabupaten Lombok Utara, pada Ahad (22/12/19).
Sebanyak 56 anak duafa dari 10 kampung yang ada di Kecamatan Kayangan turut menjadi peserta dalam khitanan massal ini. Desa tersebut yaitu, Desa Dangiang, Dangiang Timur, Dangiang Barat, Banten Damai, Timur Tengah Jelantik, dan Desa Serimbun.
Khitanan Massal ini menyediakan 5 dokter, 5 perawat, 1 orang apoteker dan 8 relawan IZI. Selain khitan gratis, peserta khitan juga mendapatkan paket perlengkapan salat dan makanan ringan. Lintasarta juga memberikan santunan dana tunai untuk adik-adik yang sudah berani menjalankan kewajibannya sebagai umat Islam.
Sebagai bentuk apresiasinya, Pemerintah Desa Dangiang juga men-support terselenggaranya kegiatan khitanan massal ini dengan meminjamkan halaman kantor desa untuk digunakan dalam kegiatan ini.
“Kami apresiasi kegiatan ini, berharap ke depannya di adakan lagi, mengingat masyarakat di sini juga sangat membutuhkan kegiatan-kegiatan seperti ini”, ujar Kepala Desa.
Hory Sirajudin, selaku relawan IZI sekaligus penananggung jawab dalam kegiaran ini dalam sambutan mengatakan, bahwa menurutnya khitanan massal ini adalah bentuk respon moril IZI terhadap umat Islam. Lebih-lebih Desa Dangiang merupakan desa binaan IZI dengan Kampung Inisiatif Zakat.
“Menurut saya, kegiatan ini sudah sangat cocok menjadi solusi bagi masyarakat dalam mendorong anaknya menjalankan syariat Islam. Sebagai tanggung jawab dakwah dalam menjakankan kewajiban umat Islam, yaitu dikhitan, kegiatan ini sangat tepat sasaran”, tutup Sirajudin. (Abdul Rauf/ IZI Sulteng/ Editor: Fajri)
Leave a Reply