MEDAN – Rumah singgah pasien (RSP) YBM PLN – IZI Sumatera Utara, Medan, adakan gotong-royong bersama pendamping pasien yang tinggal di rumah singgah pasien YBM PLN – IZI Sumut, Jumat, (29/1).
Gotong royong ini diadakan dengan mematuhi protokol kesehatan yakni menggunakan masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak. Gotong royong diadakan agar menjaga higiene sanitasi di RSP YBM PLN – IZI Sumut.
“Ya, kegiatan ini tentu memperhatikan protokol kesehatan. Gotong-royong sebagai sarana edukasi kesehatan dan menerapkan PHBS (Perilaku Hidup Bersih dan Sehat)” Jelas Reinpal Falefi, selaku kepala RSP YBM PLN – IZI Sumut.
Gotong royong ini dilakukan agar rutin menerapkan PHBS (Perilaku Hidup Bersih dan Sehat). Selain menjaga kebersihan, pada masa pandemi COVID-19 berfungsi untuk mencegah virus dan bakteri.
“Semoga dengan adanya gotong-royong bersih-bersih ini semakin tertanam untuk hidup bersih dan sehat”, tutup Reinpal. (IZI Sumut/ Reinpal)
Leave a Reply