SURABAYA (IZI News) – Sebagai langkah untuk menciptakan budaya menjaga kebersihan dan kerapian Rumah Singgah Pasien 1 IZI JATIM menyelenggarakan sosialisasi tentang 5R. Sosialisasi ini dilaksanakan pada hari Minggu (24/02/2019) oleh Kepala Rumah Singgah Pasien Jatim, Hengky Asmarakandi. Peserta sosialisasi terdiri dari seluruh penghuni dan pengurus RSP 1 IZI Jatim.
Konsep 5R dicetuskan oleh Dr. W Edward pada tahun 1950. 5R merupakan singkatan dari Ringkas, Rapi, Resik, Rawat, dan Rajin. Konsep ini merupakan konsep yang paling mendasar namun sering dianggap remeh oleh kebanyakan orang.
Hal yang dapat dilakukan untuk menerapkan budaya 5R adalah dengan membiasakan memisahkan barang yang sering digunakan dengan barang yang jarang digunakan, meletakkan barang sesuai tempatnya, rutin membersihkan lingkungan sekitar, dan merawat barang-barang yang dimiliki.
“Budaya 5R ini tidak mudah dilakukan, perlu adanya keistiqomahan untuk menjalankannya.” Ungkap Hengky Asmarakandi. Menurutnya, budaya ini perlu dibiasakan oleh penghuni RSP 1 IZI JATIM untuk menjaga kebersihan dan kenyamanan. Dengan lingkungan yang bersih dan rapi pasien akan merasa nyaman sehingga akan mempengaruhi tingkat psikologis dan diharapkan dapat membantu proses penyembuhannya.
Selama sosialisasi ini peserta yang hadir terlihat memperhatikan dengan seksama dan merasa kegiatan ini bermanfaat untuk dipraktikkan pada kegiatan sehari-hari. Sosialisasi semacam ini baru pertama kali dilakukan oleh IZI perwakilan. Diharapkan dapat meningkatkan kepedulian dari penghuni RSP 1 untuk lebih menjaga lingkungan Singgah Pasien 1 IZI Jatim (Anin Mutiara/ IZI Jatim/Editor: Agustiana Fajri).
Leave a Reply