SUMATERA UTARA – Imam Syuhada (18 tahun) anak pertama dari 3 bersaudara yang baru saja menyelesaikan studinya dibangku Sekolah Menengah Atas (SMA). Imam bercita-cita melanjutkan studinya ke jenjang perkuliahan.
Alhamdulillah perlahan jalan bagi Imam menggapai mimpinya terbuka, ia dinyatakan lolos seleksi SBMPTN LTMPT 2021 di salah satu Universitas Kota Medan yaitu Universitas Islam Negeri Sumatera Utara dengan Jurusan Sistem Informasi.
Untuk bisa mengikuti pembelajaran di Universitas, dari pihak Universitas meminta untuk pembayaran tahap awal pada semester I sebesar Rp. 2.189.000 yang harus segera dibayarkan pada tanggal 09 – 27 Agustus 2021.
Ayah Imam berprofesi sebagai penjual martabak “Martabak Bang Sholeh”. Seperti kondisi kebanyakan, Ayah Imam juga mengalami penurunan omset penjualannya secara drastis semenjak terdampak Covid – 19. Ditambah PPKM terus diperpanjang.
Alhamdulillah dengan kebaikan para donatur, IZI Perwakilan Sumut dapat membantu melunasi UKT Semester I Imam. Berbekal semangat dan tekan, kini Imam siap kembali melanjutkan pembelajaran untuk membuktikan keseriusannya mencari ilmu.
“Titip salam untuk para Donatur IZI Sumut yang sudah membantu saya dalam pembayaran biaya SPP, semoga selalu dilimpahkan rezeki dan diberikan kesehatan”, ucap Imam.
Leave a Reply