Bertepatan dengan Hari Air Sedunia, Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) dengan bantuan dari para Donatur Kolektif IZI membangun sumur bor untuk Mushola Al-Ikhwan. Tempat pembangunan berlokasi di Kampun Rancagede RT 01 RW 06, Desa Munjul, Kecamatan Solear, Kabupaten Tangerang, pada Selasa (22/3).
Peresmian ini dilakukan oleh Kepala Bidang Pendayagunaan IZI Banten, Pradaya beserta jajarannya. Disaksikan warga dan tokoh masyarakat setempat, peresmian ditandai dengan pemotongan tumpeng sebagai tanda syukur telah terlaksakannya program tersebut.
Kampung Rancagede sendiri tergolong wilayah yang sering kali mengalami krisis air bersih. Jumlah debit air yang ada di sumur-sumur rumah warga sudah sangat sedikit dan terbatas. Dalam proses pengeboran pun, setelah melubangi kurang lebih 100 m, baru mendapatkan sumber air.
Alhamdulillah, pembuatan sumur bor di Kampung Rancagede ini terbilang tepat dan strategis, Titik pembuatan sumur bor berada sekitar mushola yang cukup berdekatan dengan rumah-rumah warga. Semoga sumur bor ini dapat membantu masyarakat dan jamaah dalam mendapatkan air bersih untuk menunjang kebutuhan hidup mereka.
Dalam sambutannya, Pak Arif yang mewakili masyarakat mengucapkan terima kasih atas terselenggaranya Progam Pembuatan Sumur Bor ini. Ia berharap manfaatnya dapat dirasakan untuk warga dan jamaah di sekitar Musholla Al-Ikhwan serta generasi mendatang.
Leave a Reply