BANTEN – Lembaga Amil Zakat Nasional Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) Perwakilan Banten meresmikan sumur gali sekaligus menyerahkannya kepada warga Kp. Sinarjaya, Ds. Girijagabaya, Kec. Muncang, Kab. Lebak, Banten pada Jum`at (17/12/21).
Menurut Sutrisno, salah seorang warga setempat, bahwa sudah lama sekali mereka mengharapkan sumur gali, sebab ketika kemarau panjang tiba mereka sangat kesulitan mencukupi kebutuhan air untuk keperluan sehari-hari.
“Alhamdulillah, harapan kami terwujud, sudah puluhan tahun menginginkan adanya sumur gali seperti ini agar kebutuhan air tercukupi di saat musim kemarau. Insyaallah sumur gali ini sangat bermanfaat,” jelas Sutrisno mewakili warga.
Dalam kesempatan yang sama, Ketua RW. 01, Kp. Sinarjaya, Agus Sugiyoto turut mengapresiasi serta mengucapkan terima kasihnya kepada IZI beserta donatur yang sudah membuat sumur gali sebagai sarana air bersih untuk warganya. Ia juga mengajak warganya untuk mejaga dan menggunakan sarana air bersih tersebut dengan sebaik-baiknya.
Leave a Reply