Membantu menyiapkan Ramadhan terbaik, YBM PT PLN (Persero) UP2D Jateng & DIY bersama LAZNAS IZI Perwakilan Jawa Tengah menyalurkan paket sembako. Sasaran penyaluran paket sembako ialah para dhuafa di Kelurahan Purwoyoso, Kecamatan Ngaliyan, Kota Semarang (31/3/2022).
Program ini bertujuan menyediaan kebutuhan pangan keluarga dhuafa sehingga bisa lebih fokus mempersiapkan ibadah terbaiknya di bulan Ramadhan.
Djoko Adhi Saputro, Kepala Kantor Perwakilan IZI Jawa Tengah berharap program ini dapat membahagiakan dhuafa dan membuat mereka bersemangat menyambut bulan Ramadhan.
Eko Budi Cahyono, selaku Ketua YBM PT PLN (Persero) UP2D Jateng & DIY menyampaikan bahwa program ini merupakan alokasi dana zakat karyawan YBM.
“Semoga zakat dari para karyawan PLN UP2D JTY dapat membantu memenuhi kebutuhan mustahik. Semoga dapat membantu dan bermanfaat,” imbuhnya.
“Matur nuwun sanget nak, alhamdulillah diparingi rezeki saking YBM PLN,” ujar Katinem (64 Tahun), salah satu penerima manfaat.
YBM PLN bersama IZI berencana akan menyalurkan kembali Paket Sembako kepada yang membutuhkan di tempat yang lain di akhir bulan Ramadan 1443 H.
Leave a Reply