Makassar – Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) Sulawesi Selatan bekerjasama UPZ Bulog Kanwil Sulselbar meresmikan program Rumah Pangan Kita (RPK) dan Lapak Berkah di Kelurahan Karunrung, Kecamatan Rappocini, Kota Makassar.
Kepala Kantor Perwakilan IZI Sulsel, Ramli mengucapkan terima kasih kepada pihak UPZ Bulog Kanwil Sulselbar atas sinerginya sehingga mampu bersama-sama memberikan manfaat untuk sesama.
“Tidak hanya memberikan bantuan gerobak dan modal usaha, IZI juga memberikan pembinaan baik kewirausahaan dan spiritual. Sehingga mustahik bisa fokus terhadap usahanya tanpa melupakan kewajibannya beribadah,” sebutnya, Selasa (21/3/2023).
Sebab, misi dari program ini adalah bagaimana mustahik yang sudah dibantu bisa meningkat taraf hidupnya menjadi muzakki dan kedepan bisa membantu yang lain.
Dikesempatan tersebut, Kepala Kanwil Bulog Kanwil Sulselbar, H. Bahtiar AS menyampaikan, bantuan ini sifatnya tidak full, namun paling tidak ibarat ikan kami hanya menyiapkan pancing kepada bapak ibu. Dengan harapan bisa menambah modal dalam rangka meningkatkan usaha yang dijalankan.
“Kami juga mengupayakan semoga kegiatan ini tidak hanya dilakukan di tempat ini, akan tetapi bisa dilaksanakan di tempat lain. Sehingga kebermanfaatannya bisa dirasakan ke mustahik lainnya,” ujarnya.
Ibu Arlin selaku penerima Program Rumah Pangan Kita (RPK) sangat bersyukur mendapatkan bantuan modal dari UPZ Bulog Kanwil Sulselbar sinergi IZI Sulsel.
“Alhamdulillah saya bisa menjual paket sumbako yang dulunya hanya menjual campuran itupun hanya modal sedikit. Semoga ini membantu perekonomian keluarga saya. Terima kasih UPZ Bulog dan IZI semoga semakin jaya dan sukses selalu,” jelasnya.
Bapak Sanusi selaku penerima Lapak Berkah mengungkapkan, puluhan tahun dirinya berdagang cendol dan siomay menggunakan gerobak becak. Alhamdulillah baru kali ini ia mendapat bantuan yang sangat lengkap.
“Dimulai dari perbaikan gerobak, di belikan alat jualan bahkan modal juga di bantu. Syukur Alhamdulillah. Pokoknya UPZ Bulog dan IZI mantap,” terangnya.
Leave a Reply