SULAWESI SELATAN – Majelis Telkomsel Taqwa (MTT) bekerja sama dengan Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) Sulawesi Selatan (Sulsel) bemberikan bantuan kesehatan kepada penderita lumpu layu bernama Muliadi (18 tahun).
Muliadi merupakan salah satu warga Pallengu, Kecamatan Bangkala, Kabupaten Jeneponto. Adapun bantuan kesehatan yang diberikan yaitu kasur kesehatan, multivitamin, penguat tulang, madu, perlak (underpad), popok, dan sebagainya.
Relawan IZI Sulsel, Arwin Darwis menuturkan, penyakit yang diderita Muliadi telah dialami sejak kecil. Keterbatasan ekonomi tersebut membuat keluarganya tidak mampu memberikan tindakan atau penanganan yang cepat.
“Keadaannya cukup memprihatinkan dikala teman-temannya beranjak remaja dengan kondisi normal,” jelas Arwin, Senin (8/2/2021).
Samsia, Ibunda Mulyadi berterima kasih atas bantuan yang diberikan oleh MTT lewat IZI Sulsel. Dengan adanya bantuan tersebut, saat ini Muliadi sudah bisa merasakan tidur yang nyaman untuk menjaga kesehatannya.
Leave a Reply