Bengkulu – Malam Jumat (01/11/24) menjadi momen penuh keberkahan di Masjid At-Tirmidzi, Jalan Telaga Dewa 5, Kelurahan Pagar Dewa, Kecamatan Selebar, Kota Bengkulu. LAZNAS Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) Perwakilan Bengkulu menyelenggarakan program pelatihan Daurah Janaiz, yang bertujuan untuk meningkatkan pemahaman masyarakat tentang tata cara pengurusan jenazah sesuai ajaran Islam.
Sebanyak 27 peserta hadir mengikuti pelatihan ini dengan antusias. Pengurus Masjid At-Tirmidzi menyampaikan, “Program ini adalah bentuk kerjasama yang baik, untuk mengedukasi jamaah agar memahami proses pengurusan jenazah secara menyeluruh.” Bagi banyak peserta, kegiatan ini adalah kesempatan langka untuk belajar langsung dari sumber yang terpercaya.
Pelatihan ini dipandu oleh Ustadz Heri Seprianto, dai IZI Bengkulu, yang memberikan pemaparan komprehensif, dari persiapan jenazah hingga tata cara pemakaman. Menurut salah satu jamaah, Delpan, pelatihan ini sangat membantu: “Selama ini kami bergantung pada seorang ustadz di RT, sehingga jika beliau tidak hadir saat ada yang meninggal, kami kebingungan. Setelah pelatihan ini, kami bisa lebih mandiri dalam membantu proses pengurusan jenazah, terutama bagi keluarga sendiri.”
Program Daurah Janaiz ini diharapkan bisa membekali masyarakat dengan keterampilan dasar mengurus jenazah, yang tidak hanya berguna dalam lingkungan keluarga tetapi juga bagi masyarakat sekitar. Semoga pelatihan ini menjadi sarana amal jariyah dan menyebarkan manfaat tentang pentingnya mengurus jenazah sesuai dengan tuntunan yang benar.
Leave a Reply