Kita akan mendapatkan apapun yang kita berikan. Jika kita berbuat baik, maka orang akan berbuat baik kepada kita. Jika kita memberikan yang terbaik kepada orang lain, maka orang lain pun akan melakukan hal yang sama. Jadi jika ingin diperlakukan baik, maka perlakukanlah orang lain dengan baik pula.
Berbuat baik kepada orang lain juga dapat menjadi jalan bagi kita menuju surga.
Rasulullah bersabda: “Barangsiapa yang ingin dijauhkan dari neraka dan dimasukkan ke surga dan kematian mendatanginya dalam kondisi dia beriman kepada Allah Ta’ala dan hari akhir, maka hendaklah dia bersikap kepada orang lain dengan sikap yang ingin dia dapatkan dari orang lain.”
(HR. Muslim no. 8442)
Bagaimana cara kita memperlakukan orang lain dengan baik?
1. Ketika memberi, berikan yang terbaik
Ada orang-orang yang hanya mau memberikan sesuatu yang tidak disukainya. Bahkan sampai ada lho orang yang menyumbangkan baju untuk korban bencana alam atau kebakaran bukan baju yang layak pakai. Ada yang sudah robek-robek, kusut, dan benar-benar lebih layak dijadikan keset atau kain pel. Padahal kalau diberikan sesuatu yang kualitasnya serupa juga pasti dia menolak.
Di dalam Islam kita diajarkan untuk memberikan sesuatu kepada orang lain dengan kondisi yang baik, bahkan yang terbaik dari yang kita miliki.
“Hai orang-orang yang beriman, nafkahkanlah (di jalan allah) sebagian dari hasil usahamu yang baik-baik dan sebagian dari apa yang Kami keluarkan dari bumi untuk kamu. Dan janganlah kamu memilih yang buruk-buruk lalu kamu menafkahkan daripadanya, padahal kamu sendiri tidak mau mengambilnya melainkan dengan memincingkan mata terhadapnya. Dan ketahuilah, bahwa Allah Maha Kaya lagi Maha Terpuji.”
(QS. Al-Baqarah 267)
2. Ketika membantu, bantu dengan pertolongan terbaik
Saat orang lain di sekitar kita sedang membutuhkan bantuan, maka bantulah secara maskimal. Jangan setengah-setengah atau memperhitungkan untung-rugi.
3. Ketika berbicara, berkata-kata yang baik
Salah satu akhlak seorang muslim yang baik adalah berbicara yangbaik atau diam. Nah sama juga, orang lain pasti akan lebih senang kepada orang yang berbicara dengan baik, bukan orang yang suka berkata kasar atau mencaci.
Dari Abu Hurairah radhiallahuanhu, sesungguhnya Rasulullah Shallallahu’alaihi wasallam bersabda: Siapa yang beriman kepada Allah dan hari akhir hendaklah dia berkata baik atau diam
(Riwayat Bukhori dan Muslim)
4. Ketika dipercayakan amanah, tunaikan dengan baik
Ketika ada saudara kita yang memberikan amanah atau minta tolong sesuatu kepada kita, maka laksanakanlah amanah itu dengan sebaik-baiknya. Kita juga tentunya ingin kan, ketika memberikan amanah kepada orang lain lantas orang tersebut melaksanakan amanah kita dengan sebaiknya?
5.Ketika diberi rahasia, dijaga dengan baik
Ketika sudah merasa dekat, biasanya orang akan percaya untuk menyampaikan hal-hal yang bersifat pribadi. Maka dari itu, jika kita adalah salah seorang yang diberikan kepercayaan oleh seseorang tentang sesuatu yang rahasia, maka simpanlah rahasia itu agar kelak orang lain juga menyimpan rahasia kita. Apalagi kalau itu sebuah aib.
Selalu berbuat baiklah terhadap sesama, agar orang lain juga berbuat baik kepada kita. (SH/RI)
Leave a Reply