Respon Cepat dilakukan Inisiatif zakat Indonesia ( IZI) memudahkan korban terdampak bencana banjir bandang garut. Ada dua titik yang di singgahi oleh tim IZI, yaitu kp. Bendungan desa sagara kec. Cibalong dan kp. Lewih simar desa mandalakasih kec.pamempeuk kab. Garut jawa barat.
Bantuan yang di berikan berupa, makanan siap saji, pemberian Abon IZI, pakaian layak pakai, dan selimut. Selain itu, TRC IZI pun turut membatu membersihkan sisa sisa lumpur dan membersihkan fasilitas umum.
Banjir bandang terjadi pada hari Senin (12/10/2020). Menurut kesaksian warga bahwa air datang dari sungai sekitar bada shubuh dan masuk ke pemukiman warga. Namun air yang merendam rumah warga tidak begitu lama dan surut kembali.
“Banjir tiba tiba datang pukul 5 shubuh air langsung masuk ke rumah warga,” tutur Pa Erwan salah satu korban terdampak banjir bandang.
Kini tinggal tersisa lumpur dan puing puing pepohonan serta sampah yang berserakan di sekitaran pemukiman warga. Tim IZI bergotong royong membantu warga untuk membersihkan lumpur dan puing-puing pohon serta sampah yang berserakan.
Di waktu bersamaan, korban yang terdampak banjir di kunjungi oleh bapak Wakil gubernur jawa barat bapak H. Uu Ruzhanul Ulum, S.E yang memantau kondisi pascabanjir bandang yang menimpa Kampung Lewihsimar, Desa Mandalakasih, Kecamatan Pameungpeuk, Garut.
Bapak Uu menyampaikan arahanan dan himbauan kepada warga setempat, untuk tidak membuang sampah ke sungai dan menebang pohon sembarangan.
Selain itu bapak Uu juga mengucapkan terimakasih kepada tim IZI yang telah membantu korban terdampak banjir bandang garut dengan memberikan Abon IZI, pakaian, serta bantuan yang lain nya kepada korban tendampak banjir bandang.
Leave a Reply