BALIKPAPAN (IZI News) – Laznas Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) Perwakilan Kalimantan Timur bersama BDI Pertamina Hulu Mahakam dan Lazis Ar Rahmah meresmikan Rumah Sehat Holistik yang berada di Perum Sepinggan Pratama Blok SQ3 No.09, Kelurahan Sepinggan Baru, Balikpapan Selatan, Sabtu (15/02).
Peresmian Rumah Sehat Holistik Kaltim ini hadiri langsung Kepala Perwakilan IZI Kaltim, Herlan Fauzy. Selain itu datang pula Mahyudi, perwakilan BDI PHM, Esa Taufiq, perwakilan Yayasan Ar Rahmah, Drs. H. Alfi Taufiq, Kepala Kemenag Kota Balikpapan, Ustad Hakimmuddin selaku pengurus Perkumpulan Bekam Indonesia (PBI) Jakarta, dan Lurah Sepinggan Baru.
Melalui sambutannya kepada para hadirin, Herlan Fauzy menyampaikan bahwa sebelum dilaksanakannya peresmian Rumah Sehat Holistik IZI ini terdapat pelatihan khusus dan intensif bagi tenaga kesehatan yang mencapai 4 angkatan.
Rumah Sehat Holistik merupakan hasil dari pemberdayaan dana zakat karyawan Pertamina Hulu Mahakam, donatur Lazis Ar Rahmah, serta IZI Kaltim.
“Harapan kami, Rumah Sehat Holistik bisa menjadi fasilitas buat para peserta untuk menambah penghasilan dan menjadi pusat pelatihan Bekam Pijat di Kalimantan. Program ini akan berjalan selama setahun dengan harapan tahun berikutnya bisa mandiri dan tetap akan terus kami lakukan pendampingan”, ungkap Herlan Fauzy.
Senada dengan itu, Mahyudi perwakilan BDI Pertamina Hulu Mahakam sangat mengapresiasi program kreatif yang diinisiasi oleh IZI ini.
“Saya mewakili karyawan Pertamina Hulu Mahakam mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang mensukseskan program ini. Harapannya, program ini dapat bermanfaat kepada para mustahik yang menjadi bagian dari Rumah Sehat Holistik”, tutur Mahyudi.
Esa Taufiq, selaku perwakilan Yayasan Ar Rahmah sangat mendukung program Rumah Sehat Holistik yang resmi diluncurkan tersebut. “Kami sangat bangga dan bersyukur bisa menjadi bagian dari kebaikan dalam mewujudkan Rumah Sehat Holistik ini. Harapannya, rumah sehat holistik dapat terus berkembang kedepannya”, lanjutnya.
Acara peresmian Rumah Sehat Holistik Kaltim ini pun langsung dibuka oleh Kepala Kemenag Kota Balikpapan, Drs. H. Alfi Taufiq. Ia sangat antusias dengan sinergi yang dibangun lembaga-lembaga zakat yang tergabung dalam FOZ di kotanya.
“Alhamdulillah, saat ini lembaga zakat yang tergabung dalam FOZ sudah berkontribusi membantu mustahik yang mempunyai kesulitan untuk membayar rumah sakit. Harapannya tidak hanya program kesehatan melainkan program pemberdayaan ekonomi seperti yang kita resmikan saat ini sehingga mereka memperbaiki perekonomian keluarga”, terangnya.
Sebelum dilakukan pengguntingan tali pita, disampaikan terlebih dahulu urgensi bekam sesuai sunah Nabi Saw oleh ustad Hakimmuddin. Ia menyampaikan ada 3 hal urgensi bekam. Pertama, sebagai sarana kita beribadah. Kedua, sebagai sarana pengumpul pahala, dan yang terakhir sebagai sarana menyehatkan tubuh.
Di peresmian rumah sehat holistik juga dilakukan penyerahan sertifikat pelatihan Bekam dan sertifikat pelatihan Ruqiyah Syar’iyyah kepada para peserta pelatihan IZI tahun 2019. (Rahmad/DH).
Leave a Reply