Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) meluncurkan buku berjudul ‘Memudahkan itu Dimudahkan: Narasi dan Praktik Tata Kelola Inisiatif Zakat Indonesia’. Buku ini diluncurkan tepat pada hari jadi IZI ke-10 tahun di Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta Timur (10/11).
Buku yang ditulis oleh Nana Sudiana, Wildhan Dewayana, dan kawan kawan ini berisikan perjalanan IZI selamat satu dekade. Selain itu, buku ini juga menceritakan sejarah terbentuknya IZI.
“Alhamdulillah, buku sejarah IZI berjudul Memudahkan itu Dimudahkan kita rilis tepat pada milad IZI ke-10 tahun, buku yang berisi lebih dari 400 halaman ini berisikan sejarah IZI selama satu dekade,” kata Nana Sudiana, di TMII, Jakarta (10/11).
Nana Sudiana, Direktur Akademizi mengungkapkan rasa syukur terhadap perilisan buku ini. Buku yang berisi lebih dari 400 halaman ini diharapkan dapat berguna bagi seluruh elemen masyarakat.
Selain perilisan buku, tepat pada satu dekade, IZI berkomitmen bersama Majelis Ulama Indonesia (MUI) membantu Palestina. Dalam komitmen ini, IZI diamanahkan untuk menahkodai Forum Zakat (FOZ) yang berisi sekitar 180 lembaga zakat. Dengan demikian, IZI harus bersiap dalam gerakan ini, seperti kata Direktur Utama IZI, Wildhan Dewayana.
“Dengan amanah kita sekarang (menahkodai FOZ), kita diminta untuk bersiap-siap untuk memperbesar porsi perhatian kita yaitu porsi sektor dan gerakan zakat keseluruhan,” ujarnya.
Leave a Reply