Jakarta – Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) berbagi sedekah subuh memuliakan lansia. Yaitu Tarwiyah, nenek berumur 70 tahun, sudah dua tahun terakhir hanya terbaring di atas ranjang di ruang tengah rumahnya di daerah Jagakarsa, Jakarta Selatan.
Subuh itu, tim IZI mengunjungi Tarwiyah di rumahnya daerah Jagakarsa, Jakarta Selatan.
“Alhamdulillah, terima kasih banyak uangnya bisa buat beli pampers saya,” ucap Nenek Tarwiyah.
Anak pertamanya, Ishak menerangkan ibunya mempunyai Riwayat operasi pengangkatan tumor pada bagian perut.
.Sejak saat itu kondisi kesehatannya mulai mengalami penurunan, ditambah hipertensi yang memang sudah lama dideritanya.
Tim IZI menyalurkan Amanah dari donator berupa paket sembako dan sejumlah uang.
Tak lupa Ishak mewakili keluarga menyampaikan terima kasih kepada IZI dan para donaturnya atas sedekah subuh untuk ibunya.
Di usia lanjutnya ini, ia juga mengidap diabetes dan osteoporosis. Belakangan ini, penglihatannya mulai terganggu juga mulai timbul gejala stroke.
Kedua anaknya bergantian merawatnya. Mereka tak bisa memberikan perhatian sepenuhnya karena sudah berkeluarga.
Lansia akan dijalani oleh semua orang tak terkecuali laki-laki maupun perempuan. Uluran tangan kita semua tentunya merupakan bagian dari memuliakan mereka.
Leave a Reply