SUMATERA UTARA – Setelah sukses luncurkan program pelatihan bekam dan pijat, Laznas Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) perwakilan Sumatera Utara bersama PT. Paragon launching Rumah Ekonomi Akademi Pelatihan Bekam dan Pijat yang berada di Puri Zahara 1 Blok A-6, Jln. Bunga Rinte, Simpang Selayang, Kecamatan Medan Tuntungan, Kota Medan, Selasa (20/8).
Acara peresmian ditandai dengan pemotongan pita oleh Asisten Perekonomian, Pembangunan dan Kesejahteraan, Sekdap Provinsi Sumatera Utara, H. Nouval Mahyar, SH. M. Hum, didampingi oleh Kepala Perwakilan IZI Sumatera Utara Muhammad Iqbal Farizi dan Branch Controler Medan PT. Paragon, Ryan Handiana.
Dalam kesempatan tersebut, turut hadir Branch Controler Medan PT. Paragon, Ryan Handiana. Dalam sambutannya ia turut mengapresiasi terselenggaranya kegiatan tersebut, hingga ia yang mewakili PT. Paragon turut mengungkapkan perasaan bangganya bisa turut andil dalam program ini.
“Suatu kehormatan bagi kami bisa ikut memberdayakan masyarakat melalui program ini. Kami menyadari bahwa masyarakat pada umumnya perlu dikembangkan kemampuannya melalui program pelatihan, semoga zakat perusahaan yang diberikan dalam wujud Rumah Ekonomi ini dapat memberikan manfaat yang luas bagi masyarakat,” ungkap Ryan.
Senada dengan itu, Kepala Cabang IZI perwakilan Sumut, M. Iqbal Farizi menyampaikan, bahwa program tersebut diadakan dengan tujuan untuk meningkatkan skill para peserta penerima manfaat. “Kami ingin konsep zakat yang memandirikan dan memberdayakan, yang awalnya mustahik jadi muzaki, yang awalnya diberi bantuan, besok menjadi pemberi bantuan,” tutur Iqbal.
Sementara itu, Nouval Mahyar juga turut mengapresiasi program yang diluncurkan tersebut, “Terima kasih IZI dan PT. Paragon atas sinerginya, ini kami hitung sebagai sumbangsih terhadap pembangunan perekonomian Sumatera Utara,” cetus Nouval.
Selain diberikan pelatihan bekam dan pijat, nantinya para peserta juga akan dibekali ilmu melalui mentoring bisnis tematik. “Ini sebagai pelengkap keterampilan bekam dan pijat, harus ada ilmu bisnisnya, demi meningkatkan taraf hidupnya dan keluarganya,” tutup Iqbal. (Nanda/ IZI Sumut/ Editor: Fajri)
Leave a Reply