YBM PLN UPDK Tarakan dan IZI Kaltara membagikan Paket Ramadhan demi hadirkan sukacita dalam menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadhan ke dalam dada para dhuafa di Tarakan.
Tidak semua orang dapat menikmati berbuka puasa dan sahur dengan menu yang sempurna. Demikianlah yang dirasakan oleh keluarga dhuafa di Tarakan, mereka terkadang berbuka dan sahur dengan menu makanan seadanya saja. Alhamdulillah, atas izin Allah, kami dapat menyalurkan Paket Ramadhan kepada para dhuafa di Tarakan. Insya Allah, mereka dapat menikmati Ramadhan dengan menu yang sempurna.
Paket Ramadhan ini berupa kebutuhan pokok seperti beras, minyak goreng, gula, tepung, garam dan bahan kebutuhan lainnya. Dengan bantuan ini diharapkan dapat memberikan kebahagiaan kepada saudara-saudara kita yang kekurangan.
Sebanyak 50 Paket Ramadhan disalurkan kepada keluarga-keluarga dhuafa yang ada di empat kecamatan di kota Tarakan. Keempatnya yaitu Kecamatan Tarakan Utara, Kecamatan Tarakan Timur, Kecamatan Tarakan Barat dan Kecamatan Tarakan Tengah.
Dalam pernyataannya, bapak Arif Budiman selaku ketua YBM PLN UPDK Tarakan mengungkapkan bahwa dengan bantuan ini semoga bisa membantu mereka dalam memenuhi kebutuhan makannya ketika sahur dan berbuka puasa.
“Paket Ramadhan atau paket sembako kami berikan kepada keluarga-keluarga dhuafa yang di Tarakan, semoga dapat bermanfaat bagi mereka semua. Selain bantuan ini Insya Allah selanjutnya kami dari YBM PLN UPDK Tarakan juga akan memberikan bantuan fasilitas untuk anak-anak mengaji,” ujarnya.
“Alhamdulillah, terima kasih kepada IZI dan YBM PLN. Sembako ini sangat bermakna bagi kami sekeluarga, apalagi suami saya sudah 6 bulan ini tidak bekerja. Sekali lagi saya ucapkan terima kasih, semoga seluruh pegawai di IZI Kaltara dan PLN diberi rezeki dan kesehatan serta keberkahan dalam hidup. Aamiin,” ucap Sumiati, salah satu penerima manfaat.
Leave a Reply