SEMARANG, IZI – YBM PLN Pusat Manajemen Proyek (Pusmanpro) dan IZI Jawa Tengah menyambut Ramadhan dengan pemberian sembako kepada masyarakat miskin di area Masjid Al Fajar, Bendan Duwur, Gajah Mungkur, Kota Semarang, Jumat (24/04).
Bulan Ramadhan merupakan bulan yang dinanti seluruh umat muslim, bulan penuh keberkahan, bulan penuh ampunan dan menjadi sarana terbaik mendekatkan diri kepada Yang Mahakuasa dan sesama manusia, maka dari itu YBM PLN Pusmanpro dan IZI Jawa Tengah bersama Takmir Masjid Al Fajar menyerahkan bantuan kepada masyarakat dhuafa di area masjid dengan harapan bisa meningkatkan kedekatan kepada Yang Mahakuasa dan sesama manusia.
Program Voucher Belanja Mustahik ini merupakan program santunan berkelanjutan yang diberikan kepada dhuafa bersama dengan Takmir Masjid, sehingga lebih dekat dengan masyarakat, dan sudah berlangsung selama 12 bulan.
Priyanto, staf pelaksana program YBM PLN Pusmanpro menjelaskan program ini bagi dhuafa, “Alhamdulillah penerima 20 orang yang setiap bulan mendapat paket sembako, semoga program ini yang telah memfasilitasi jamaah selama setahun memberikan manfaat bagi yang membutuhkan.”
Selain mendapatkan bantuan sembako, setiap bulannya juga diberikan pembinaan keislaman di Masjid Al Fajar, sehingga bisa berdampak pada ekonominya juga meningkatkan taraf spiritualnya.
Pada sesi bulan terakhir bantuan, tim YBM PLN Pusmanpro dan IZI Jawa Tengah mengunjungi beberapa rumah penerima yang sudah lansia.
Salah satu penerima, Ngatmi menuturkan ungkapan bahagia atas bantuan yang didapatnya selama setahun ini.
“Terimakasih PLN dan IZI, semoga berkah, Alhamdullah, Allah berikan banyak rezeki buat saya,” ungkapnya ketika Tim YBM PLN dan IZI melakukan kunjungan ke rumah hasil bantuan bedah bangunan oleh mereka juga.
Semoga dana zakat, infak dan sedekah yang disalurkan dapat mensucikan jiwa donatur dan menjadi sarana saling peduli kepada sesama manusia. (Eko Mulyono/IZI)
Leave a Reply