KALIMANTAN TIMUR – IZI Kaltim melalui programnya kini membantu melunasi hutang dan memberikan santunan kepada Asma yang sudah 3 tahun menunggak biaya seragam sekolah.
Awalnya sejak masuk SMA hingga sekarang duduk dibangku kelas 12, Asma belum melunasi biaya seragam yang sehari-hari ia kenakan. Ia mengaku terkadang tidak tenang saat belajar disekolah. Apalagi saat diingatkan oleh staff sekolah.
Ibundanya Murni mengaku belum memiliki biaya untuk membayar karena tidak memiliki pekerjaan tetap
“saya cuman buruh cuci dan panggilan pijat mas, tidak seberapa dapat uangnya, belum lagi adik nya juga masih SD dan sekolah swasta biayanya lebih banyak dari pada kakaknya” ungkap bu Murni.
“tapi Alhamdullillah dengan bantuan dari IZI bisa banyak membantu kami menyelesaikan tunggakan di sekolah Asma” tambahnya
Bu Sutini Walikelas Asma mengatakan bahwa pihak sekolah hanya mengingatkan ke siswa soal biaya ini, namun mereka juga mengerti kondisinya jadi tidak terlalu menekan juga.
“Tapi Alhamdulillah kami bersyukur IZI punya kepedulian lebih untuk siswi kami ini” ungkapnya
Asma juga mengaku senang dan bisa lebih tenang sekarang
“Alhamdulillah terima kasih IZI, saya jadi bisa lebih fokus belajar dan menghadapi UTS pagi ini” katanya.
Saat ini memang siswa/I sedang fokus menjalani UTS dari sekolah termasuk Asma.
Meskipun hanya tinggal bersama ibunda dan adiknya tanpa sang Ayah, Asma bertekad untuk sukses di masa depan dan membahagiakan ibunda nya. (mld)
Leave a Reply