MEDAN (IZI News) – Insiatif Zakat Indonesia (IZI) kembali bekerjasama dengan Komunitas Be Organizer dalam melaksanakan seminar yang bertema “Bagaimana Meledakkan Bisnis” pada Minggu (3/02/19), di Hotel Grand Kanaya.
LAZNAS IZI (Inisiatif Zakat Indonesia) Sumatera Utara memberikan pembinaan dan bimbingan untuk mitra dan mustahik IZI. Melalui program IZI to Sucses, yaitu program pemberdayaan mustahik dalam wirausaha dan kelompok usaha bersama. Tujuannya pasti untuk lebih memandirikan para mustahik dari segi ekonomi.
Dalam kesempatan ini IZI mengajak peserta menjahit (Binaannya Program IZI) untuk mengikuti seminar tersebut. Diharapkan setelah mengikuti seminar tersebut, mereka bisa mengetahui peluang-peluang bisnis pada bidang yang mereka tekuni tersebut. Sehingga mereka tidak hanya memiliki keterampilan, akan tetapi juga planning untuk pemasaran dan sebagainya.
Suhu Wan Muhammad selaku pembicara memaparkan kiat-kiat bagaimana dalam mengembangkan usaha dari nol (bawah). Beliau juga menjelaskan mengenai segmen pasar, sasaran konsumen, tempat, dan bagaimana menggunakan dan mengelola modal agar tidak terhambat oleh laju stock barang. Sebagai tambahan, pemateri juga menyampaikan hitung-hitungan matematika untuk memutar uang secara baik.
“Bisnis adalah urusan atau kegiatan membantu orang lain yang dapat menghasilkan uang.” Ucap Wan Muhammad. Beliau juga mengutip perkataan dari film Ikigami, yaitu “Temukan sesuatu yang kita cintai, maka jadilah ahli di bidang itu”.
Semoga seminar ini memberikan banyak manfaat dalam menyemangati para peserta Menjahit Program IZI untuk terus berusaha mengembangkan keahlian yang telah dimilikinya. Program IZI hanya wadah yang membantu serta memfasilitasi mereka dalam mengembangkan usaha menjahitnya.
Melalui seminar ini harapannya peserta menjahit dapat lebih giat lagi belajar dalam mengembangkan soft skill dan mampu mengembangkan bisnis menjahitnya, sehingg membukakan lapangan pekerjaan untuk orang banyak. Bukan hanya itu, semoga seminar ini dapat membuka pikiran para peserta Menjahit bahwa sukses harus digapai melalui do’a, kerja keras dan usaha. (IZI/Raihan/Medan)
Leave a Reply