KONSEL, IZI – Rabu (22/04/2020), dalam rangka menyambut bulan Ramadhan 1441 H yang suci nan mulia, Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) terus bergerak dalam memudahkan urusan umat dan meringankan beban para mustahik di seluruh penjuru indonesia.
Melalui program Booking Berkah Ramadhan, sebanyak 40 Paket Ramdhan disalurkan oleh Inisiatif Zakat Indonesia Perwakilan Sulawesi Tenggara kepada masyarakat dhuafa yang berada di Desa Kosambi Dusun 4, Kec. Benua, Kab. Konawe Selatan.
Jalur tempuh dalam penyaluran paket Ramadhan kali ini cukup menguji adrenalin yang dimulai dari jalanan sempit yang licin ketika hujan turun dan berlubang. Hal ini sedikit menyulitkan Tim PDG IZI Sultra dalam proses penyaluran, waktu tempuh yang dilalui 2,5 jam untuk menuju kelokasi penyaluran.
Bersama Tim PDG IZI Sultra Ramli, SH.I. Kepala perwakilan IZI Sultra turut serta dalam proses penyaluran paket Ramadhan, beliau menuturkan jalur berat menuju lokasi.
“Proses penyaluran paket Ramadhan kali ini sangat berkesan dan menguji adrenalin. Tetapi hal ini terbayar dengan senyum hangat dari para masyarakat Desa Kosambi,” tutur Ramli.
Selaku kepala perwakilan IZI Sultra, beliau juga tidak lupa mengucapkan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya kepada para muzaki yang telah mempercayakan penyaluran zakat, infak dan sedekahnya melalui IZI, sehingga program ini bisa berjalan dan mampu memenuhi kebutuhan para keluarga mustahik diawal Ramadhan.
“Terima kasih sebesar-besarnya kepada para donatur yang telah berdonasi zakat melalui IZI sehingga dengan zakat yang ditunaikan dapat kami salurkan dengan tepat sasaran,” lanjut Ramli.
Para penerima manfaat juga sangat berterima kasih dengan adanya paket Ramadhan ini karena dapat membantu memenuhi kebutuhan mereka di awal Ramadhan nanti. Perihal ini di ungkapkan oleh Armansyah, salah satu penerima manfaat Booking Berkah Ramadhan.
“Kami sangat berterima kasih kepada IZI dan para donaturnya yang sudah membantu kami yang tinggal di daerah terpencil. Dengan bantuan zakat para donatur ini kami sangat bersyukur karena bisa mencukupi kebutuhan kami dan warga yang ada di sini, di awal Ramadhan,” ucap Armansyah. (IZI Sultra/ED)
Leave a Reply