JAWA TENGAH – Senin (29/11/2021) YBM PT PLN (Persero) Pusat Manajemen Proyek dengan Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) Jawa Tengah kini tengah panen lele yang ke 5 melalui program Budidaya Lele yang sudah berjalan.
Program Budidaya Lele sudah berjalan setahun dengan 5 kali masa tebar dan panen Alhamdulillah berjalan dengan baik. Hal ini diakui oleh pihak Pesantren Rijalul Qur’an selaku penerima manfaat program yang sangat mensyukuri program ini disamping membantu perekonomian pesantren juga memberikan edukasi untuk budidaya lele dan pengembangannya bagi santri.
Muhammad Dahlan Djamaluddin GM PT PLN (Persero) Pusat Manajemen Proyek menyampaikan “Alhamdulillah sudah berjalan setahun Program Budidaya Lele ini, harapan dari kami semoga ikan lele ini bisa memberikan manfaat yang besar untuk pihak pondok dan juga semoga apa yang telah kami salurkan bisa diberikan keberkahan oleh Allah” ujarnya.
Perwakilan IZI Jateng, Raden Iqbal menyampaikan “Alhamdulillah program budidaya lele ini mampu memberikan manfaat kepada pihak pesantren juga masyarakat sekitar dan semoga zakat yang telah diberikan oleh pegawai PLN Pusmanpro diberkahi oleh Allah” tuturnya.
Program Budidaya Lele ini didesain untuk menjadikan pesantren mandiri secara ekonomi dan mampu menjadi role model budidaya lele berbasis pesantren. Panen lele kali ini hampir 50% di kelola penuh dalam bentuk olahan seperti lele goreng dan bakar serta frozen food.
Alhamdulillah minat olahan lele ini cukup besar dan diminati oleh warga Kota Semarang khususnya mitra pondok pesantren.
Leave a Reply