SULAWESI SELATAN – Lewat program Layanan Pendampingan Orang Sakit (LAPORS), IZI Sulawesi Selatan memberikan bantuan kesehatan kepada seorang imam masjid asal Pangkajene Kepulauan, Sulawesi Selatan.
Muhammad Noer Fathuddin menderita Hypokalaemia (kekurangan kalsium) dan Abnormality of Albumin (gangguan ginjal) sejak enam bulan yang lalu.
Saat ini, Bapak Noer didampingi oleh sang istri di RS Primaya Makassar 3 kali sepekan. Ia meninggalkan kampung halamannya untuk mendapatkan kesehatan memadai.
“Karena keterbatasan biaya, saya hanya bisa mengantar bapak sekali sepekan. Saya tidak bisa berbuat apa-apa karena memang saya kekurangan biaya,” ucap sang istri, Jumat (21/10/2022).
Keduanya bekerja sebagai honorer dengan gaji yang tidak memadai. Kondisi ini membuat keduanya kesulitan memenuhi perekonomian hingga mendapatkan layanan kesehatan memadai
“Saya punya dua anak balita yang juga harus saya penuhi kebutuhannya,” jelasnya.
Sementara itu, relawan IZI Sulsel, Firman menuturkan, bahwa kebutuhan yang diperlukan Bapak Muh Noer saat ini ialah biaya check up, kursi roda, dan suplemen agar dapat membantu proses penyembuhan pasien.
“Tim IZI membantu biaya kesehatan pasien jika nanti ingin check up ke dokter,” ujar Firman.
Leave a Reply