Badan Amil Zakat Nasional Republik Indonesia (BAZNAS RI) kembali menyelenggarakan kegiatan tahunan dalam rangka mengapresiasi kinerja organisasi pengelola zakat dan stakeholder yang turut mendukung dan mendorong kebangkitan zakat di Indonesia.
Kegiatan tersebut adalah Penganugerahan BAZNAS AWARD 2023 yang bertempat Puri Agung, Hotel Sahid, Jakarta Pusat, Selasa (21/03/2023). Baznas Award tahun ini mengangkat tema “Berkah Berzakat: Terima Kasih Muzaki, Terima Kasih Mustahik”.
Dibuka oleh Ma’ruf Amin (wakil Presiden Republik Indonesia (RI)). Dalam kesempat ini, Ustadz Oni Sahroni (Dewan Pengawas Syariah LAZNAS IZI) mendapatkan penghargaan sebagai salah satu Ulama Pendukung Gerakan Zakat dari Wapres RI.
Selain itu dalam acara Penghargaan BAZNAS Award 2023, IZI terpilih menjadi Lembaga Amal Zakat (LAZ) dengan Pelaporan terbaik. Wildhan Dewayana selaku direktur utama IZI menyampaikan banyak terimakasih kepada para donatur, penerima manfaat dan stake holder yang terus membantu IZI agar bisa terus berkembang sehingga dapat terus menyebarkan kebaikan.
“Terimakasih atas do’a dan dukungannya selalu kepada IZI. Penghargaan yang IZI dapatkan semoga dapat selalu menjadi motivasi bagi kami untuk terus bisa berkembang dan memberikan manfaat untuk banyak orang” ujarnya.
Leave a Reply