Kalimantan Timut – Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) Perwakilan Kalimantan Timur melaui program Sebar Al-Qur’an telah menyalurkan sebanyak 250 Al-Qur’an kepada para santri tahfidz dan TPQ (Taman Pendidikan Al-Qur’an) yang tinggal di wilayah pelosok dan kawasan padat penduduk di Kalimantan Timur. Al-Qur’an tersebut didistribusikan oleh Tim IZI sepanjang tanggal 24 hingga 30 Juni 2024.
Distribusi Al-Qur’an dilakukan ke beberapa lokasi, termasuk TPQ di Desa Biduk-Biduk, Kabupaten Berau; Desa Samboja Kuala, Kabupaten Kutai Kartanegara; dan sejumlah TPQ di Kota Balikpapan. Program ini bertujuan memberikan akses kepada masyarakat, khususnya anak-anak santri, untuk memiliki Al-Qur’an yang layak dan berkualitas, sehingga dapat menunjang kegiatan belajar mengaji dan membaca Al-Qur’an mereka.
Rahmad Bahari, Kepala Bidang Pendayagunaan dan Pendistribusian Zakat IZI Kaltim, menjelaskan bahwa program Sebar Al-Qur’an ini menyasar daerah-daerah yang memiliki keterbatasan akses terhadap Al-Qur’an. “Tim IZI menyasar beberapa daerah pelosok yang memiliki keterbatasan akses terhadap Al-Qur’an, baik karena faktor ekonomi maupun geografis, sehingga dapat merata dan tidak ada yang merasa terpinggirkan dalam hal mendapatkan Al-Qur’an,” ungkap Rahmad.
Di tempat terpisah, Ardhi, seorang relawan pengajar di TPQ Annur Biduk-Biduk, Kabupaten Berau, menyampaikan bahwa anak-anak sangat menyambut baik dan merasa gembira saat menerima Al-Qur’an baru. “Karena Al-Qur’an yang biasa dipakai sudah cukup usang, anak-anak sangat senang saat dibagikan Al-Qur’an baru untuk mereka,” ujar Ardhi.
Program distribusi Al-Qur’an ini merupakan hasil sinergi antara IZI Kaltim, BDI PHKT, BDI Pertamina Patra Niaga Balikpapan, dan para donatur yang peduli terhadap pentingnya membumi Al-Qur’an kepada para santri. Rahmad juga menyampaikan bahwa 250 Al-Qur’an tersebut diberikan kepada 3 TPQ di Biduk-Biduk, Kabupaten Berau; 3 TPQ di Samboja Kuala, Kabupaten Kutai Kartanegara; dan 4 TPQ di kawasan padat penduduk Kota Balikpapan.
Leave a Reply