Semarang – Dalam semangat kebersamaan dan kepedulian di bulan suci Ramadan, pada Selasa (4/3/25), Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) Jawa Tengah bersama Aston Inn Pandanaran menyelenggarakan acara Buka Bersama dan Santunan Anak Yatim. Kegiatan ini diikuti oleh 30 penerima manfaat dari Panti Asuhan Tarbiyatul Yatim mulai dari SD sampai SMP.

Acara ini menghadirkan serangkaian kegiatan, mulai dari sholat ashar berjamaah, games, dongeng inspiratif, sholat maghrib berjamaah, santunan dan buka bersama. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan kebahagiaan bagi adik-adik yatim serta menumbuhkan semangat kepedulian dan kebersamaan.

Dalam sambutannya, Djoko Adhi Saputro selaku Kepala Perwakilan IZI Jateng mengajak adik-adik untuk mendoakan segenap tim Aston Inn Pandanaran agar senantiasa diberikan keberkahan. “Semoga momentum Ramadhan ini menjadi berkah bagi kita semua, dan segala harapan serta target yang ingin dicapai dapat terwujud. Kami juga berharap seluruh karyawan Aston Inn Pandanaran diberikan kemudahan dalam setiap urusannya,” ujar Djoko.

Sementara itu, Ibnoe Ichwan Chambali selaku General Manager Aston Inn Pandanaran memberikan motivasi kepada anak-anak untuk terus semangat dalam belajar dan meraih cita-cita. “Adik-adik harus selalu berpikir positif, menjadi pribadi yang pemberani, dan menjunjung tinggi sportivitas. Semoga kegiatan ini memberikan manfaat serta menumbuhkan semangat kepedulian antar sesama,” tutur Ibnoe.
Adik adik penerima manfaat sangat antusias ketika mendengarkan dongeng dan sangat senang sekali bisa merasakan buka bersama di hotel dengan hidangan yang sangat beraneka macam dan sangat lezat. “Terima kasih Hotel Aston kami sangat senang sekali bisa buka bersama dengan makanan yang sangat lezat”, ujar Elsa salah satu penerima manfaat.
Leave a Reply