JAWA TENGAH – Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) Jateng memberikan bantuan masyarakat terdampak banjir rob dengan Paket Sembako dan Obat-Obatan bagi masyarakat Kelurahan Tirto, Pekalongan Barat, Kota Pekalongan, Sabtu, (28/05/2022).
Bantuan Obat-Obatan diberikan kepada pengungsi yang berada di Balai Kelurahan Tirto, sementara paket sembako diprioritaskan kepada warga yang mengungsi mandiri dan masih tinggal di rumahnya yang masih terendam banjir rob.
Kepala Bidang Pendayagunaan IZI Jateng, Eko Mulyono menyampaikan bahwa program ini diberikan atas kebutuhan masyarakat, “semoga bantuan ini bermanfaat meringankan ujian mereka yang terdampak banjir rob, kami berikan obat-obatan karena yang masih dibutuhkan oleh pengungsi, sementara sembako bagi mereka yang tidak mengungsi, semoga banjir segera surut,” jelasnya.
M Taufiqu Rochman menjelaskan kondisi banjir di salah satu wilayahnya, “Tirto biasanya jarang terkena banjir apalagi rob, karena kondisi pasang air laut dan tanggul jebol pas di Tirto, akhirnya banjir, terimakasih atas dukungan IZI, semoga bermanfaat,” terangnya.
Salah satu warga yang rumahnya rusak parah akibat jebol, Slamet, harus mengungsi di Balai Kelurahan, “terimakasih donatur IZI sudah memberikan bantuan,” ungkapannya.
Leave a Reply