LUMAJANG – Bank Mega Syariah mengadakan sedekah daging sebanyak 6 sapi yang diolah oleh Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) menjadi Abon yang disalurkan ke pelosok negeri dan salah satunya di Pondok Pesantren Khomsani Nur, Lumajang pada Rabu (13/7/2022).
Daging tersebut diolah menjadi Abon yang bernama “Abon Kita Qurban IZI” dengan harapan semakin mudah untuk didistribusikan dan menguatkan kemudahan untuk dinikmati oleh penerima manfaat.
Sebanyak 60 pcs abon olahan daging qurban ditahun ini telah diterima oleh 58 santriwan Pesantren Khomsani Nur, kegiatan yang dilaksanakan di hari tasryik terakhir ini diikuti oleh perwakilan santri, dan pembina pesantren (Ustadz Ayub) melalui tim IZI perwakilan Jawa Timur.
Santri yang menikmati abon akan terbantu kebutuhan gizinya, terlihat banyak santri menyiapkan hidangan Abon Kita Qurban IZI untuk santri yang lain, mengingat, pesantren ini menerapkan prinsip bahwa masakan oleh, dari dan untuk santri. Dengan berbentuk abon membuat para santri yang mendapatkan giliran memasakpun menjadi lebih mudah menyajikan hidangan yang bergizi dan lezat untuk santri yang lain.
Rizal, salah satu santri Ponpes Khomsani Nur senang dengan adanya Abon Kita Qurban IZI ini. Kini, ia dan teman santrinya bisa menikmati abon untuk dihidangkan di asrama, “Alhamdulillah, saat piket masak, tidak susah lagi, tinggal masak nasi, lalu abon disajikan bersama sayur yang ada.” tutur Rizal.
Tak hanya itu, santri yang lain pun juga turut merasakan kenikmatan abon tersebut kala siang hari kami menyapanya. “Enak, rasanya sungguh lezat dan mantap buat teman makan sehari-hari” sahut Duta, santri asal Lumajang ini.
Ust. Ayub selaku pengasuh pondok pesantren Khomsani Nur Lumajang ini sangat berterima kasih atas distribusi Abon Kita Qurban IZI di wilayahnya. Beliau sangat terbantu dengan adanya abon ini, terlebih Abon Kita Qurban IZI tak hanya memiliki rasa yang nikmat dan lezat, namun juga sarat akan kandungan gizi yang melimpah dan baik bagi pertumbuhan santri-santri Ponpes Khomsani Nur.
“Alhamdulillah, kami berterima kasih kepada IZI dan Bank Mega Syariah atas qurban abon ini (Abon Kita Qurban IZI), santri-santri banyak yang suka dan sangat lahap dengan abonnya. yang tak kalah penting juga bergizi dan mudah dinikmati mas” pungkas Ust. Ayub.
Momen Qurban 1443 H bersama Bank Mega Syariah dan IZI pun semakin bermakna. Kebahagiaan yang dirasakan santri langsung direspon dengan ucapan balasan doa yang tulus dari pembina pesantren “semoga Bank Mega Syariah, IZI dan seluruh pihak yang terlibat dalam kegiatan Qurban 1443 H ini semakin barokah usahanya diberikan kemudahan dan kelancaran oleh Allah SWT aaminn”
Leave a Reply