Jawa Barat – Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) perwakilan Jawa Barat bekerja sama dengan Bank Indonesia menyerahkan Bantuan Alat Kesehatan Posyandu untuk empat posyandu di Kabupaten Garut, Jawa Barat.
Bantuan tersebut merupakan salah satu upaya penyediaan layanan kesehatan bagi masyarakat fakir miskin terutama rentang usia balita, ibu hamil, ibu menyusui dan lansia yang tersebar di empat desa yaitu Desa Pameungpeuk, Desa Cisompet, Desa Jayamukti dan Desa Cikelet, Kabupaten Garut.
Penyaluran Alat Kesehatan mencakup tandu lipat, tabung oksigen, tensi meter digital dan manual, thermometer gum, timbangan dewasa, timbangan bayi, kursi roda, oximeter, Kotak P3K, masker medis, sarung tangan medis, alat cek 3 in 1, dan makanan bergizi.
Usep Hidayat selaku Kepala Desa Pameungpeuk mengucapkan terima kasih kepada Bank Indonesia dan IZI yang sudah peduli terhadap salah satu posyandu di Desanya.
“Bantuan ini sangat bermanfaat terutama penunjang kesehatan karena posyandu di sini masih memiliki keterbatasan perlengkapan kesehatan. Alhamdulillah adanya bantuan ini masyarakat semakin antusias mengikuti kegiatan posyandu untuk melihat perkembangan buah hati khususnya orang tua yang memiliki balita,” jelasnya.
Dian Mardiana selaku Kepala Perwakilan IZI Jawa Barat berharap Bantuan Alat Kesehatan Posyandu ini memberikan dampak positif untuk warga guna mendapatkan derajat kesehatan yang optimal.
“Terima kasih kepada Bank Indonesia dan IZI atas bantuan alat kesehatan untuk posyandu kami di Melati 3. Senang sekali menjadi bagian dari posyandu yang dibantu terkait kelengkapan alat kesehatan di posyandu kami karena masih terbatas perlengkapannya. Alhamdulilah bantuan ini sangat bermanfaat untuk warga di sini. Kami doakan Bank Indonesia dan IZI diberikan kelancaran segala urusan serta diberikan kesehatan. Aamiin,” ungkap Lilis selaku Ketua Kader Posyandu Melati 3 Desa Pameungpeuk, Ahad (12/11/2023).
Leave a Reply