Jawa Tengah – Dampak zakat mengurangi beban ekonomi Nur Cholis merupakan penjual ayam potong keliling berasal dari keluarga dhuafa di Kabupaten Tegal. Insiatif Zakat Indonesia (IZI) perwakilan Jawa Tengah bersama YBM PT PLN (Persero) Pusat Manajemen Proyek (Pusmanpro) menyerahkan sejumlah bantuan di antaranya bidang ekonomi, pendidikan, kesehatan dan pembayaran hutang kepadanya.
Bantuan ekonomi berupa gerobak usaha “Fried Chicken” beserta modal usaha dalam bentuk pengadaan alat-alat penunjang usaha juga bahan-bahan jualan.
Akomodasi perjalanan berobat, pemberian susu, pampers, dan lain-lain diberikan kepada anak ketiga dirinya yang mengidap komplikasi (down syndrome, jantung bocor) pada bantuan ekonomi.
Sedangkan anak pertama dan keduanya menerima bantuan pendidikan. Tak lupa hutang-hutang untuk mencukupi kebutuhan harian dan biaya berobat anak ketiganya dibayarkan.
Nurul Hudha selaku Ketua YBM PT PLN (Persero) Pusmanpro memberikan penjelasan mengenai bantuan yang diberikan.
“Saya mewakili seluruh karyawan dari PT PLN Pusmanpro menyampaikan terima kasih kepada IZI Jateng atas kerja samanya. Dan teruntuk keluarga bapak Nur Cholis, mudah-mudahan apa yang menjadi rezeki bapak ini dapat bermanfaat untuk keluarga, berkah dan manfaat,” jelasnya saat menyalurkan bantuan secara langsung.
Penerima manfaat turut mengucapkan terima kasihnya kepada IZI Jateng dan YBM PT PLN (Persero) Pusat Manajemen Proyek (Pusmanpro).
“Terima kasih saya ucapkan yang sebesar-besarnya kepada YBM PLN Pusmanpro yang sudah memberikan bantuan kepada saya. Kami terima dengan baik dan mudah-mudahan ke depannya kami bisa mandiri dan tidak kesulitan lagi,” harapnya ketika menerima bantuan di rumahnya di Pesarean, Adiwerna, Kabupaten Tegal, Rabu (1/11/2023).
Leave a Reply