Daerah Istimewa Yogyakarta – Dukungan penuh untuk kesembuhan pasien saraf kejepit asal Magelang,Zuliyati selama berjuang sembuh menjalani pengobatan di RSP IZI-DIY-Paragoncorp. Disposisi tulang awal mula penyakit itu datang ketika dirinya terjatuh dan mengakibatkan tulang bergeser.
Selama di RSP, pihaknya mendapatkan fasilitas tempat tinggal yang nyaman, makanan gratis, layanan ambulan, keluarga baru serta semangat dari teman-teman agar tak putus asa melawan penyakit yang dideritanya. Suasana hangat dan penuh kasih sayang merupakan kekuatan baru bagi ibu rumah tangga ini dalam menjalani pengobatan. Selain itu, ia juga berpartisipasi aktif pada kegiatan pembinaan mustahik juga dalam program-program dan kegiatan sosial yang diselenggarakan di RSP.
“Tadinya saya mau dioperasi tapi Alhamdulillah setelah dilakukan rongten ulang sebelum operasi tulang saya kembali di posisi awal karna saya selalu menerapkan setiap selesai wudhu sisa wudhu saya oleskan ke tulang saya dan berbicara pada tulang saya untuk kembali pada tempatnya. Saya percaya bahwa tulang saya juga berzikir kepada Allah. Alhamdulillah dengan izin Allah percaya tidak percaya tulang saya kembali ke tempat semula” ujarnya.
Kondisi pasien sudah mulai membaik hanya kontrol kaki yang kebas dan kurang bisa jongkok dalam waktu lama.
”Alhamdulillah dengan pertolongan Allah lewat donatur. Semoga donatur yang memberkahi rizki kesehatan, keberkahan dan bisa menjadi penyambung tangan untuk donatur- donatur yang lain,” doanya saat ditemui tim IZI, Jumat (1/11/2023).
Kisah Zuliyati adalah bukti nyata bahwa dengan dukungan yang tepat, semangat, dan tekad yang kuat, setiap orang dapat mengatasi cobaan hidupnya. Rumah Singgah Pasien IZI DIY – Paragoncorp terus berkomitmen untuk memberikan layanan terbaik kepada pasien-pasien.
Leave a Reply