Depok (7/7/25) – Dalam rangka menyambut momentum bulan Muharram yang dikenal sebagai Lebaran Yatim, LAZNAS Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) menggelar kegiatan Nonton Bareng Film Gaza Hayya 3 bersama 100 anak yatim duafa binaan. Kegiatan ini berlangsung pada Sabtu (5/7/25), di bioskop Mall Depok, dan menjadi salah satu bentuk nyata kepedulian IZI dalam menghadirkan kebahagiaan bagi anak-anak yang hidup dalam keterbatasan.

Selain menonton film, para peserta juga mendapatkan santunan uang tunai dan makan bersama, menciptakan suasana penuh keceriaan dan kebersamaan. Kegiatan ini turut dihadiri oleh para kakak dan orangtua asuh, yakni para donatur yang selama ini mendukung program-program IZI. Yang tak kalah istimewa, kegiatan ini juga dihadiri oleh Bunda Asma Nadia, penulis buku Gaza yang menginspirasi film Gaza Hayya 3. Kehadiran beliau memberikan nilai tambah bagi para peserta untuk lebih memahami perjuangan rakyat Palestina melalui media yang menyentuh hati.

Kegiatan ini tidak hanya menjadi bagian dari peringatan Lebaran Yatim, namun juga bentuk komitmen LAZNAS IZI dalam terus mendampingi perjuangan rakyat Palestina. Melalui film ini, IZI mengajak para yatim duafa dan masyarakat luas untuk memahami nilai-nilai kemanusiaan, keberanian, dan solidaritas terhadap bangsa yang sedang tertindas.

LAZNAS IZI percaya bahwa mendukung Palestina tidak hanya melalui bantuan materi, tetapi juga melalui edukasi, doa, dan penyebaran empati sejak dini. Dengan kegiatan ini, IZI berharap dapat menanamkan rasa peduli pada anak-anak binaan sekaligus memperkuat dukungan publik terhadap perjuangan rakyat Palestina.
Kegiatan ini menjadi pengingat bahwa bulan Muharram adalah momentum untuk berbagi kasih sayang, bukan hanya kepada anak yatim, tetapi juga kepada saudara-saudara kita di penjuru dunia yang membutuhkan.
Leave a Reply