JAWA BARAT – Selasa (05/10/21) IZI Jabar bersilaturahmi ke kediaman Salman yang berada di Karangligar Kabupaten Karawang. Salman merupakan balita yang mengalami Kolestasis dengan Atresia Bilier.
Salman mengalami pembengkakan di bagian perut akibat dari penyakitnya yang harus segera diobati. Hanya sampai saat ini orangtua Salman masih belum mendapatkan pendonor hati sehingga belum dilakukan tindakan operasi.
Kondisi Salman saat ini semakin menurun, di usia 16 bulan berat badan Salman hanya 7,2 Kg, seluruh badannya menguning bahkan karena sakitnya semakin parah, Salman masih harus kontrol setiap bulan ke RSCM, saat ini juga sudah dijadwalkan control hanya saja Salman sedang mengalami batuk sehingga belum bisa melanjutkan perawatan.
Mengalami pembengkakan pada bagian hati, hati merupakan bagian yang paling penting. Fungsi hati bagi tubuh salah satunya sebagai penghancur racun dalam darah hingga membantu proses pencernaan, begitulah yang dialami oleh Salman saat ini, mulai bermunculan penyakit lain, seperti gatal-gatal di seluruh tubuhnya, akibat pembengkakan hati berimbas pula pada bagian lambung dan ususnya.
Ucapan terima kasih keluarga kepada donatur Quranbest dan IZI yang sudah membantu biaya pengobatan Salman. Walaupun biaya pengobatan sebagian di cover pakai BPJS, namun biaya sehari-hari sehari seperti susu dan biaya transportasi ke rumah sakit terkadang kami kesulitan kondisi ekonomi pun kian menurun karena ayah Salman hanya bekerja sebagai buruh.
“Kami sekeluarga mengucapkan terima kasih kepada donatur yang sudah peduli terhadap kesembuhan Salman, mohon doanya semoga Salman segera mendapatkan pendonornya. Saya doakan juga semoga para donatur Allah berikan kesehatan dan kelancaran rezekinya semoga dimudahkan segala urusannya” tutur orang tua Salman.
Leave a Reply