Kabupaten Cianjur (21/3/25) – Dalam rangka menyebarkan kebahagiaan di bulan suci Ramadan, program penyaluran bantuan dari IZI dan Askrindo Syariah berupa paket sembako telah dilaksanakan untuk warga Kp. Calincing, Desa Sindang Jaya, Kec. Ciranjang, Kab. Cianjur. Program ini bertujuan memenuhi kebutuhan pokok di akhir bulan Ramadan menuju Idul Fitri 1446 H.

Wilayah penyaluran merupakan dekat dengan Waduk Cirata dan berada di pedesaan yang masih jarang permukiman penduduk. Sepanjang jalan menuju desa terdapat beberapa bangunan agama lain yang menjadi pusat aktivitas sehingga sangat rawan akan tarik ulur warga untuk berpindah agama menjadi nonmuslim. Mayoritas warga berprofesi sebagai pedagang umkm, buruh serabutan, nelayan, hingga petani. Penghasilan warga ada yang tidak menentu dan tidak pasti. Maka dari itu perlu support secara terus menerus untuk memenuhi kebutuhan.

Tidak hanya ditujukan kepada warga kurang mampu, bantuan ini juga bentuk perhatian khusus kepada para santri yang sedang menuntut ilmu agama di Pondok Tahfidz Dakwatul Quran, serta jamaah pengajian dan mualaf yang membutuhkan dukungan selama bulan Ramadan tanpa khawatir kekurangan bahan makanan. Kegiatan diawali dengan pembukaan oleh Dai yang membina keislaman warga Kp. Calincing yaitu Ustadz Nono Suryono yang menyampaikan bahwa banyak program IZI yang telah terlaksana diantaranya Pengajian Mualaf, Pengajian Ibu-ibu, Pesantren Pondok Tahfidz, Program UKMM dan Ternak.

Pihak IZI juga menyampaikan terima kasih atas kehadiran warga dan memohon doa untuk donatur Askrindo Syariah dan IZI agar kedepannya semakin sukses dan maju, sehingga bisa terus memberikan kebaikan di Kp. calincing dan wilayah lainnya. Setelah dilakukan kegiatan serah terima Paket Ramadan kepada warga yang hadir, tim IZI juga bergerak mendatangi langsung ke rumah warga yang sudah lanjut usia dan jarak yang cukup jauh ke lokasi sehingga belum bisa hadir.
“Dengan adanya Paket Ramadan ini saya sangat bersyukur, bermanfaat sekali. Terima kasih kepada IZI dan Askrindo Syariah, semoga semakin sukses. Harapan kedepan semakin bertambah banyak kontribusi bantuan dari donatur karena warga disini masih memiliki penghasilan yang tidak pasti, sehingga perlu untuk dibantu.” Ucap Edi Ruhimat selaku Kepala Dusun setempat. IZI dan Askrindo Syariah berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat dan mempererat ukhuwah sesama muslim. Semoga kegiatan ini dapat terus berlanjut dan semakin banyak pihak yang tergerak untuk berbagi, sehingga kebaikan bisa dirasakan banyak orang.
Leave a Reply