Muara Gembong – Hari Kamis (10/7/25) Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) melaksanakan penanaman sebanyak 500 bibit mangrove di wilayah Muara Gembong, tepatnya di Desa Pantai Sederhana, Kampung Muara Semblem. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya mitigasi bencana dan pelestarian lingkungan demi menjaga pesisir pantai tetap terjaga.

Muara Gembong dikenal sebagai kawasan pesisir yang rentan terhadap abrasi dan banjir rob. Dengan penanaman mangrove ini, IZI berharap dapat memberikan kontribusi nyata dalam menahan laju abrasi, memperkuat ekosistem pesisir, serta melindungi pemukiman warga dari dampak buruk cuaca ekstrem yang kerap terjadi di akhir tahun.

Kegiatan ini juga melibatkan masyarakat sekitar sebagai bentuk pemberdayaan dan edukasi lingkungan. IZI percaya bahwa pelestarian alam tidak dapat dilakukan sendiri, namun perlu kolaborasi aktif dengan warga setempat.

“Menanam 500 tanaman mangrove diharapkan dapat menahan adanya abrasi pantai dan menjadi pemicu untuk aksi lainnya. IZI terus berkomitmen untuk terus menjaga lingkungan, menjaga bumi kita. Mari sama-sama kita jaga bumi untuk masa depan anak-anak kita.” Ujar salah satu Tim IZI.

Semoga langkah kecil ini menjadi awal dari gerakan besar menuju pesisir yang lebih kuat dan lingkungan yang lebih hijau untuk anak dan cucu kita kelak.
Leave a Reply