SEMARANG – Program Proteksi Keluarga Mustahik kali ini datang dari keluarga Ibu Tugiyanti. Beliau merupakan janda 2 anak yang berjuang untuk menghidupi keluarganya. YBM PT PLN (Persero) Pusat Manajemen Proyek bersama IZI Jateng berikan bantuan berupa pelunasan biaya sekolah untuk Umar Said, anak pertama Ibu Tugiyanti yang memiliki tanggungan sekolah (09/06/2023).
Bantuan pelunasan biaya sekolah Umar Said dilakukan di SMK Pelita Nusantara, Semarang bersama dengan pihak sekolah. Dengan dilunasi biaya pendidikannya, Umar dapat mengikuti ujian susulan. “Terimakasih kepada donatur YBM PLN Pusmanpro atas bantuan yang diberikan kepada saya, sehingga saat ini saya bisa mengikuti ujian mudah-mudahan berkah untuk semuanya,” ucapnya.
Selain pelunasan biaya sekolah, Umar Said diberikan laptop baru untuk menunjang pendidikannya yang masuk ke jurusan Teknik Jaringan Komputer, karena selama ini ia tidak memiliki laptop dan masih menggunakan fasilitas dari sekolah. Penyaluran laptop dilakukan di kediaman Ibu Tugiyanti dihadiri oleh pihak YBM PT PLN (Persero) Pusat Manajemen Proyek, IZI Jateng, Ibu Tugiyanti dan Umar Said sebagai penerima manfaat. “Sekali lagi terimakasih atas bantuan pendidikan yang diberikan untuk anak saya, saat ini saya bisa konsentrasi untuk mencari rezeki tanpa berhutang lagi untuk biaya sekolah anak saya. Mudah-mudahan donatur yang memberikan bantuan diberikan rezeki melimpah dan dimudahkan urusannya,” ujar Ibu Tugiyanti.
Leave a Reply