Tahun ini Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) kembali mendistribusikan daging kurban yang diolah untuk dijadikan abon dalam kemasan pouch Abon Kita Qurban IZI. Pembuatan abon dari daging kurban ini diinisiasi oleh IZI sejak tahun 2020, hal ini untuk mempermudah proses pendistribusian kepada mustahik yang berada di pelosok negeri dan dapat dikonsumsi secara langsung baik sebagai lauk maupun pendamping makanan lainnya.
Koordinator Kurban IZI 2023, Ilham Ramdoni mengatakan, sebagian hewan kurban yang terhimpun akan diolah dagingnya menjadi abon khusus daging sapi. “Kurang lebih 8 ribu kemasan abon akan diproduksi tahun ini,” kata Ilham.
Setelah daging kurban menjadi abon dalam kemasan, bisa bertahan selama kurang lebih satu tahun. Meski demikian IZI selalu memaksimalkan distribusi Abon Kita Qurban IZI agar abon dalam kemasan segera terdistribusikan ke berbagai daerah dalam waktu kurang dari satu tahun.
Salah satu titik distribusi abon ialah di Kecamatan Dramaga – Bogor. Selasa (11/7) IZI berkesempatan membagikan abon di tiga desa diantaranya Desa Sukadamai, Desa Sukawening, dan Desa Carangpulang. Umumnya masyarakat di sana bermatapencaharian sebagai buruh tani.
Abon dibagikan kepada para peternak dan para ibu rumah tangga. “Alhamdulillah terima kasih IZI dan donatur. Jarang-jarang saya makan abon” kata Yulianah salah satu penerima manfaat abon IZI.
Leave a Reply