SUMATERA BARAT – Sabtu (08/01/2021) Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) Perwakilan Sumatera Barat sukses melaksanakan wisuda Beasiswa Mahasiswa Tahfidz bertemakan Quran Leadership Mission yang bertempat di salah satu gedung di Kampus Universitas Andalas.
Agenda wisuda ini merupakan penutupan rangkaian program satu tahun pembinaan Beasiswa Mahasiswa Tahfidz (IZI).
Sebuah bentuk apresiasi kepada penerima manfaat yang sudah mengikuti agenda pembinaan maupun kegiatan menghafal Al-Quran yang menjadi tujuan utama dari beasiswa ini.
Para penerima manfaat ini terdiri dari mahasiswa Universitas Andalas, yang dibina dalam program menghafal Al-Quran maupun soft skill sehingga melahirkan mahasiswa yang cinta terhadap Al-Quran dan mempunyai kualitas yang bagus.
Meskipun program pembinaan hafidz quran intensif dilakukan secara online melalui platform digital seperti media zoom, whatsapp, alhamdulillah pencapaian para penerima manfaat cukup baik. Tentunya tetap akan ada evaluasi yang menjadi perbaikan untuk program kedepannya.
“Alhamdulillah, semua penerima manfaat BESMA Unand ini tidak hanya menjadi hafidz, tetapi sudah menjadi aktivis kampus. Diantara mereka ada yang menjadi sekretaris LDK, Ketua Keputrian LDK, aktivis BEM dan organisasi mahasiswa lainnya”, imbuh Nidi Annisa Riva selaku penanggung jawab program ini.
Pada acara ini turut hadir dari perwakilan dari IZI Sumbar dan beberapa UKM dari Universitas Andalas, acara ini dibuka langsung oleh Kepala Perwakilan IZI Sumatera Barat sekaligus pengalungan medali wisuda kepada wisudawan dan wisudawati.
Harapannya melalui program besma ini terus berlanjut dan mencetak para generasi penghafal Al – Quran yang bermanfaat bagi masyarakat, tentunya dengan sokongan dan support dari stake holder untuk mencapai keberhasilan program ini.
Acara wisuda tidak hanya berupa prosesi seremonial wisuda, tetapi juga diadakan seminar quran dalam rangka pembekalan para wisudawan setelah dilepas pasca program. Peningkatan capacity building mereka agar dapat bermanfaat untuk masyarakat. Seminar Al-Quran kali ini diisi oleh Ustadz Kieren Akbar yang dikenal dengan ustadz milenial di kalangan mahasiswa kampus.
“Setelah menghafal quran, jadilah kita seperti tanah humus yang subur yang dapat menumbuhkan dan bermanfaat bagi yang lain”, salah satu ungkapan Pamungkas yang ditekankan oleh ustadz saat menyampaikan materi seminarnya, semoga para wisudawan kali ini dilepas untuk melanjutkan perjuangan untuk mensyiarkan Al-Quran.
Leave a Reply