Makassar – Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) perwakilan Sulawesi Selatan berbagi Ifthar dan takjil Tahap Pertama penyaluran ini di laksanakan di jalan Mangerangi dan Rumah Tahfidz Yatim Duafa, Sebanyak 102 paket Ifthar dan takjil dibagikan ke daerah Jl. Mangerangi dan di Rumah Tahfiz. Pada Jum’at (15/03/2024)
Warga Mangerangi merasa sangat senang dengan adanya Ifthar dan takjil yang telah dibagikan oleh tim IZI Sulawesi Selatan. Begitu pun dengan anak-anak binaan Rumah Tahfiz, mereka sangat senang menyambut Ifthar dan takjil yang di berikan.
Umi selaku warga mangerangi mengucapkan Terima kasih kepada IZI Sulsel atas Ifthar dan takjil yang diberikan “Mewakili warga saya mengucapkan terimakasih banyak kepada IZI Sulsel atas Ifthar dan takjil nya yang telah diberikan kepada kami. Insya Allah berkah dan semoga IZI Sulsel sukses selalu. Aamiin” Ucap Umi.
Bukankah memberi makan kepada orang yang sedang berpuasa, mendapat pahala sebesar pahala orang berpuasa. Melalui IZI perwakilan Sulsel mari bersama memuliakan orang yang berpuasa dengan program Ifthar dan takjil.
Terima kasih untuk untuk para donatur yang telah berdonasi untuk program Ifthar dan takjil. Penyaluran pertama telah terlaksana semoga para donatur senantiasa diberi kemudahan dalam setiap urusan yang sedang dilaksanakan.
Leave a Reply