JAWA TIMUR – IZI Jawa Timur Menyalurkan bantuan Pembuatan Sumur Bor pada Rabu (27/1) di Dusun Kaliombo, Desa Kaliasri, kec. Kalipare Kab. Malang.
Pembangunan Sumur Bor ini dilaksanakan dalam rangka mengurangi beban masyarakat yang kesulitan dalam memperoleh air saat musim kemarau, dimana sebagian besar digunakan untuk kebutuhan sehari-hari dan ketersediaan air untuk pertanian.
Program ini mendapat apresiasi dan respon positif dari warga sekitar Dusun Kaliombo. Secara karakteristik umat muslim di Kalipare banyak yang mualaf.
Pak Jiono selaku Fasilitator Program mengatakan “untuk memenuhi ketersediaan air bersih, warga Dusun Kaliombo ini harus membeli air bersih pada penyedia air bersih di luar desa mereka dengan patokan 1 (satu) tandon seharga 50 ribu rupiah.”
Beliau menambahkan dalam proses pengeboran sumur ini juga sempat mengalami kendala karena mata bor menyentuh bebatuan dalam kedalaman 20 meter. Saat ini progres pembuatan sumur bor sudah mencapai 70% pada Rabu (27/1),
Tidak menutup kemungkinan, pengerjaan sumur bor ini akan selesai tepat waktu yaitu pada target di awal bulan Februari 2021. “Alhamdulillah, pengerjaan sumur bor ini termasuk cepat karena tidak terlalu banyak kendala, InsyaAllah semoga selesai sesuai jadwal dan bisa digunakan bagi masyarakat sekitar” tutup Pak Kholik, selaku vendor pelaksana program.
Insya Allah bersama zakat, infaq dan sedekah kita dapat bergotong-royong membantu masyarakat mualaf dalam menjalani kehidupan sehari-harinya.
Leave a Reply