Makassar – Majelis Telkomsel Takwa (MTT) Sulsel melalui perwakilan Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) telah mengunjungi Lapak Berkah Jl. Dg. Regge 2 Kel. Rapookalling Kec. Tallo, Kota Makassar. Yang merupaka salah satu penerima manfaat, Ani, telah menerima Lapak Berkah pada bulan Desember 2023 dari MTT Sulsel. Dan kembali dikunjungi oleh tim IZI pada Senin (05/02/2024)
Dalam lapak yang dijualnya (Etalase), Ani menjual berbagai macam menu seperti Mie rebus, Gorengan, Aneka Minuman juga aneka jualan campuran. Dari usahanya, Ani berhasil meraih omzet hingga Rp.100.000 per hari. Meskipun lapaknya sederhana dan terletak didalam Lorong yang lumayan sempit, semangat berjualan Ani nampak saat dikunjungi.
Suaminya, yang bekerja sebagai tugang jahit potong celana, turut serta membantu Ani menjual jika tidak ada panggilannya untuk menjahit di toko. Keberadaan Lapak Berkah dari IZI memberikan manfaat yang begitu besar bagi keluarga Ani, yang dengan gigih membiayai kebutuhan sehari-hari.
Ani setelah kembali dikunjungi oleh Tim IZI mengatakan “Alhamdulillah, saya sangat senang mendapatkan lapak dari MTT, lapak ini sangat membantu saya apa lagi akhir-akhir ini suami saya jarang pergi kerja. Terima kasih banyak IZI atas bantuannya” Ujar Ani.
Selain itu, Relawan IZI SulSel tak pernah lupa untuk memberikan edukasi tentang bagaimana tetap menjaga kebersihan dan kualitas jualannya sehingga konsumen merasa puas, juga selalu mengingatkan untuk lebih ditingkatkan Ibadahnya karena segala sesuatunya harus dilandasi dengan ibadah yang maksimal sehingga hasil usaha juga maksimal.
Leave a Reply